get app
inews
Aa Text
Read Next : Heboh Perselingkuhan Oknum Guru PPPK di Karawang, Disdikpora Angkat Suara

Berdiri Sejak Masa Hindia Belanda, Inilah Bangunan Dinas Tertua di Karawang, Usianya 200 Tahun

Kamis, 17 April 2025 | 16:31 WIB
header img
Berdiri Sejak Masa Hindia Belanda, Inilah Bangunan Dinas Tertua di Karawang, Usianya 200 Tahun. Foto : Doc. Disparbud Karawang.

KARAWANG, iNEWSKarawang.id - Di sudut jalan yang tak jauh dari pusat kota Karawang, berdiri kokoh sebuah bangunan bergaya kolonial. Cat putihnya mulai memudar, kayu jendelanya tua namun tetap gagah, dan pendoponya yang kini berdinding pernah jadi saksi bisu rapat-rapat penting tempo dulu. 

Inilah Kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Karawang—gedung tua yang menyimpan jejak panjang sejarah pemerintahan di tanah Pangkal Perjuangan.

Tahun 2025 menjadi momen penting bagi bangunan berusia lebih dari dua abad ini. Rencana penetapan sebagai cagar budaya tingkat kabupaten sedang digodok.

Di balik dinding-dinding tuanya, tersimpan kisah panjang yang menautkan masa kolonial Belanda, peralihan kekuasaan, hingga berdirinya Karawang sebagai kabupaten mandiri.

“Ini bukan sekadar bangunan, ini adalah bagian dari identitas sejarah Karawang,” ujar Obar Subarja, Ketua Tim Ahli Cagar Budaya Karawang, saat ditemui Kamis (17/4/2025).

Obar menyebut, gedung ini dulunya adalah Kantor Kewedanaan Karawang pada masa Hindia Belanda. Dibangun sekitar abad ke-18, ia menjadi pusat pemerintahan lokal yang kala itu berada di bawah struktur kolonial yang kaku namun rapi. 

"Waktu itu, rapat minggon bupati diadakan di sini, di pendopo yang dulunya belum berdinding,” kenang Obar.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut