get app
inews
Aa Read Next : Garuda Asia U-17 Takluk 0-3 dari Barcelona Juvenil A, Dibombardir Sepanjang Laga

Timnas Indonesia U-16 Miliki 5 Penyerang Ganas di Piala AFF U-16 2022

Jum'at, 29 Juli 2022 | 10:28 WIB
header img
Berikut lima penyerang ganas Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022 (Foto: Instagram/@jidabin.10)

Sebagaimana diketahui, Piala AFF U-16 2022 akan berlangsung di Yogyakarta, Indonesia pada 31 Juli hingga 12 Agustus mendatang.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, telah memanggil 30 pemain dalam pemusatan latihan di Yogyakarta selama beberapa pekan terakhir ini.

Dari 30 pemain itu, Bima Sakti tinggal memilih siapa saja yang nantinya akan mentas di Piala AFF U-16 2022. 

Garuda Asia sebagai tuan rumah diharapkan mampu keluar sebagai juara turnamen kelompok umur ini. 

Berikut lima penyerang ganas Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022:

1. Ji Da-bin – ASIOP Football Academy

Ji Da-bin ada di posisi pertama dalam daftar ini. Perlu diketahui, dia adalah pemain keturunan berdarah Indonesia-Korea Selatan.

Darah Korea Selatan mengalir di tubuh Ji Da-bin dari sang ayah, Ji Ha-sik. Ji Da-bin lahir di Depok pada 3 Maret 2006. Dia adalah penyerang di ASIOP Football Academy.

Ji Da-bin bisa bermain sebagai penyerang tengah ataupun sayap. Selain itu, seperti nama-nama sebelumnya, Ji Da-bin pun memiliki postur yang bagus, yakni 176 cm.

Sebagai pemain keturunan, sorotan tentu mengarah ke Ji Da-bin. Meski begitu, tugas membawa Timnas Indonesia U-16 berprestasi di Piala AFF U-16 2022 adalah tanggung jawab semua pemain. Ji Da-bin diharapkan mampu menunaikan tugasnya sebagai pemain depan, yaitu mencetak gol atau menciptakan peluang, baik untuk dirinya sendiri maupun rekan setim.

2. Wally Marifat – Persija Jakarta

Posisi kedua ditempati oleh penyerang muda Persija Jakarta, Wally Marifat. Penyerang muda juga memiliki postur yang bagus, yakni 178 cm.

Wally punya kelebihan di tinggi badan sehingga dia pun diharapkan bisa memenangkan setiap duel udara saat dimainkan oleh Bima Sakti. Penyerang muda juga diharapkan mampu mencetak banyak gol yang membantu Timnas Indonesia U-16 meraih kemenangan.

Editor : Boby

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut