Unsika Tutup KKN Gelombang 2 Tahun 2024-2025, Bakal Perluas Jangkauan di Tahun 2026

Gelar Maulana Media
Unsika Tutup KKN Gelombang 2 Tahun 2024-2025, Bakal Perluas Jangkauan di Tahun 2026. Foto : iNewskarawang.id/Gelar Maulana Media.

KARAWANG, iNEWSKarawang.id – Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) menggelar lokakarya sekaligus penutupan Kuliah Kerja Nyata (KKN) gelombang II tahun akademik 2024/2025 di Aula Syekh Quro Unsika, Jumat (7/2/2025). 

Kegiatan ini mengusung tema “Mengabdi ke Desa, Menginspirasi Dunia” sebagai wujud komitmen Unsika dalam mendukung pembangunan masyarakat desa.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Unsika, Dr. Dayat Hidayat, menjelaskan bahwa tema tersebut selaras dengan visi besar Unsika. 

"Sesuai dengan tagline kami, yaitu humanis, berdaya saing, mendunia. Unsika memiliki mimpi besar untuk terus berkontribusi bagi masyarakat,” ujar Dayat, Jumat,(7/2/2025).

Pada KKN gelombang II ini, mahasiswa Unsika fokus pada tiga aspek utama dalam Indeks Pembangunan Manusia (IPM), yaitu pendidikan, kesehatan, dan ekonomi kerakyatan. 

Menurut Dayat, setiap desa memiliki potensi dan tantangan yang berbeda, sehingga mahasiswa melakukan identifikasi awal sebelum merancang program yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat.

Selain menjangkau berbagai desa di Kabupaten Karawang, KKN kali ini juga diperluas ke dua kecamatan di Kabupaten Bekasi, yaitu Kecamatan Pebayuran dan Cabangbungin, serta dua kecamatan di Kabupaten Purwakarta, yakni Kecamatan Pasawahan dan Cibatu.

Editor : Frizky Wibisono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network