get app
inews
Aa Text
Read Next : Simak 5 Tips Menambah Tinggi Badan, Salah Satunya dengan Bersepeda

Bagi Pengidap Hepatitis Sebaiknya Hindari Makanan Ini

Jum'at, 20 Mei 2022 | 20:11 WIB
header img
8 Makanan yang harus dihindari pengidap hepatitis (Foto: Thehealthsite)

Artikel ini akan membahas mengenai makanan yang harus dihindari oleh pingidap hepatitis. Para penderita hepatitis bukan hanya mengkonsumsi obat-obatan saja, tetapi penderita hepatitis harus menjaga asupan makanan yang tepat untuk membantu pemulihannya.

dr Manish Jambavalikar, Konsultan Senior, Gastroenterologi Medis, Rumah Sakit Apollo, memberi informasi untuk pemulihan dari infeksi hepatitis membutuhkan nutrisi tinggi dan diet yang seimbang. Diet ini harus memiliki kaya protein dan kalori, lantaran tubuh membutuhkan lebih banyak energi untuk menumbuhkan jaringan yang rusak akibat penyakit ini.

Berikut 8 makanan yang harus dihindari pengidap hepatitis dirangkum dari Thehealthsite, Rabu (18/5/2022).

1. Daging merah

Makanan kaya lemak jenuh dan trans, seperti daging merah, produk panggang, produk susu murni full fat semisal keju, mentega dan krim, makanan gorengan dan makanan cepat saji, alkohol harus benar-benar dihindari. Karena, jenis makanan tersebut dapat membebani organ liver, sehingga mengganggu proses pemulihan Anda dari penyakit hepatitis.

2. Obat OTC

Dr Jambavalikar mengatakan, seseorang harus benar-benar menghindari minum obat sembarangan tanpa resep dokter. Anda juga harus menahan diri untuk tidak mengonsumsi suplemen vitamin.

3. Makanan olahan

Makanan olahan paling baik dihindari saat pemulihan dari hepatitis. Karena, penyakit menjadi lebih sulit diobati dan makanan olahan juga tidak mengandung nutrisi. Olahan roti, keju, dan hampir semua makanan cepat saji juga sebaiknya dihindari selama menderita hepatitis, karena dapat menghambat proses pemulihan.

4. Telur

Telur mengandung jumlah tinggi protein dan lemak yang sulit untuk dicerna. Karena organ hati memainkan peran penting dalam metabolisme, makanan yang mengandung protein tinggi seperti telur harus dihindari.

5. Kacang

Kacang-kacangan juga mengandung jumlah tinggi protein dan lemak. Oleh karena itu, Anda harus menghindari makanan yang mengandung jumlah tinggi protein selama masa penyembuhan penyakit kuning.

6. Garam

Bahan makanan yang pantang dikonsumsi oleh penderita penyakit kuning yaitu garam. Bahan tersebut sepanjang waktu dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel hati Anda. Dengan begitu, bila Anda sering menambahkan garam ke dalam masakan Anda itu akan memperlambat proses penyembuhan dari penyakit kuning.

7. Lemak jenuh

Daging mengandung lemak jenuh tinggi, sehingga akan sulit dicerna dalam waktu sehari. Bagi penderita penyakit kuning, daging merah harus dihindari karena dikhawatirkan dapat menyumbat sistem pencernaan dan organ hati.

8. Mentega

Terlalu banyak mentega dan margarin juga berdampak tidak baik untuk kesehatan si penderita penyakit kuning. Karena keduanya mengandung sumber lemak jenuh yang seharusnya dihindari selama masa pemulihan.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut