Indonesia Punya 6 Wakil Pebulutangkis yang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Rilis BWF

Bagas Abdiel/Boby
Jonatan Christie kala berlaga. (Foto: Humas PP PBSI)

JAKARTA, iNewsKarawang.id-Indonesia resmi memiliki 6 wakil di cabang olahraga (cabor) bulu tangkis di Olimpiade Paris 2024.

Keterangan itu diketahui dari Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF)  merilis dafrar pemain yang lolos ke Olimpiade Paris 2024. 

"Sebanyak 173 atlet ditetapkan untuk berlaga pada kompetisi bulu tangkis Olimpiade Paris 2024," tulis keterangan BWF dalam laman resminya, dikutip Sabtu (11/5/2024).

Sementara Indonesia menempatkan dua wakil di sektor tunggal putra dan masing-masing satu wakil di empat sektor lainnya. Jumlah ini menyamai wakil bulu tangkis Indonesia pada Olimpiade Rio de Janeiro 2016 yang juga memiliki enam wakil.

Sebagaimana diketahui, seperti hitungan matematis, sektor tunggal putra ada Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Kemudian, empat wakil lainnya adalah Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra), Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri), dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (ganda campuran).

Meski begitu, BWF akan tetap membuka opsi kepada tiap negara untuk mengirimkan nama perwakilan yang tampil di Olimpiade Paris 2024 jika ada perubahan. Hal ini bisa terjadi andai atlet yang dinyatakan lolos tersebut tidak siap dan pemain yang menggantikannya masih masuk daftar ranking lolos. Deadline ini berlangsung hingga 25 Mei 2024.

Sementara itu, dalam daftar lolos tersebut, ada beberapa yang menarik perhatian. Salah satunya Kevin Cordon dari Guatemala yang untuk kelima kalinya tampil di Olimpiade. Pada edisi terakhir, ia nyaris meraih medali perunggu setelah lolos ke semifinal sektor tunggal putra.

Lalu, ada tiga negara debutan juga yang lolos ke Olimpiade untuk cabang olahraga bulu tangkis. Mereka adalah El Salvador lewat Uriel Francisco Canjura Artiga, Kazakhstan lewat Dmitriy Panarin, dan Sri Lanka lewat Prince Dahal. Ketiganya bermain di sektor tunggal putra.

Berikut wakil Indonesia yang resmi lolos ke Olimpiade Paris 2024:

1. Jonatan Christie (Tunggal putra)

2. Anthony Sinisuka Ginting (Tunggal putra)

3. Gregoria Mariska Tunjung (Tunggal putri)

4. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Ganda putra)

5. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Ganda putri)

6. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Ganda campuran)

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network