KARAWANG, iNews.id - Perguruan Tinggi UBP (Universitas Buana Perjuangan) Karawang melantik sejumlah pimpinan universitas dan fakultas periode 2022-2026 di Gedung Aula Rektorat UBP Karawang, Rabu (8/6/2022).
Mereka yang dilantik terdiri dari 4 Wakil Rektor, 3 Ketua Lembaga, 7 Dekan, 12 Koordinator Program Studi dan Lembaga Penjaminan Mutu, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Lembaga Hukum Keamanan dan Ketertiban.
Di hadapan pejabat yang dilantik, Rektor UBP Karawang, Prof. Dr. Dedi Mulyadi, SE., MM berpesan bahwa diambilnya sumpah jabatan ini bukan sekadar seremoni semata.
"Intinya kami punya semangat bahwa keberlanjutan program itu yang penting. Jadi bukan suksesi seperti organisasi politik. Kemudian yang ditekankan bagaimana program-program (UBP) ini bisa berlanjut, karena kesinambungan program yang akan membawa sebuah lembaga eksis di masyarakat," papar Rektor.
Sebagai kampus bereputasi nasional, UBP Karawang juga mengusung jargon Three G; Great Team, Great Service, dan Great Result.
Editor : Faizol Yuhri