get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Bocah 8 Tahun Asal Karawang Bakal Wakili Jawa Barat di Festival Wayang Cilik Nasional

Sabtu, 02 November 2024 | 17:24 WIB
header img
Dalang Cilik Karawang, Rangga Muhamad Farhan. Foto : Istimewa.

KARAWANG, iNewskarawang.id - Kebanggaan bagi Kabupaten Karawang, Rangga Muhamad Farhan, seorang bocah berusia 8 tahun, akan mewakili Jawa Barat di ajang Festival Wayang Cilik Tingkat Nasional 2024. 

Rangga, yang merupakan salah satu anak didik di Sanggar Pewayangan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Karawang, telah menunjukkan bakat luar biasa dalam seni pertunjukan wayang golek.

Sanggar Pewayangan Disparbud Karawang tahun ini melatih 15 anak dari berbagai tingkat pendidikan, mulai dari Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Pertama. 

Menariknya, tidak hanya anak-anak dari Karawang yang berlatih di sini, tetapi juga peserta dari kabupaten tetangga seperti Bekasi, Cikarang, dan Bogor.

Waya Karmila, Kepala Bidang Budaya Disparbud Karawang, mengungkapkan bahwa Rangga merupakan salah satu anak yang paling menonjol di sanggar. 

"Meskipun dia baru setahun di sini, Rangga mampu menjiwai lakonan wayang golek dengan baik. Dia cepat tanggap saat latihan,” ujarnya.

Proses seleksi yang ketat dilakukan untuk memilih perwakilan daerah. Rangga berhasil unggul melalui serangkaian seleksi yang diadakan, hingga akhirnya terpilih untuk mewakili Jawa Barat di tingkat nasional. 

Acara tersebut akan diselenggarakan oleh Pepadi di Gedung Pewayangan Kautaman, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, pada 5 November 2024.

Waya optimis bahwa Rangga akan mampu membawa prestasi dan mengharumkan nama Jawa Barat, khususnya Kabupaten Karawang. 

“Kami berharap dia dapat memberikan penampilan terbaik dan membanggakan semua orang,” tambahnya.

"Kehadiran Rangga di ajang ini menjadi harapan bagi para pecinta seni tradisional dan generasi muda lainnya untuk terus melestarikan budaya wayang," tandasnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut