get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Cendera Mata Wayang Golek dari Dalang Karawang untuk Ganjar Pranowo, Ternyata Ini Maknanya

Jum'at, 15 Desember 2023 | 15:54 WIB
header img
Cendera Mata Wayang Golek dari Dalang Karawang untuk Ganjar Pranowo, Ternyata Ini Maknanya (Foto : Istimewa)

KARAWANG, iNewskarawang.id - Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo diberi cendera mata berupa wayang golek tokoh Satria dari Dalang Darsa saat melakukan kunjungan ke Kabupaten Karawang.

Dalam kunjungan tersebut, Ganjar Pranowo menyempatkan diri untuk bertemu dengan dengan Dalang Darsa Wibiksana yang merupakan Ketua Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Jawa Barat di di Sanggar Genta Manah H. Darsa, Dusun Jenebin, Desa Purwadana, Telukjambe Timur, Karawang pada Jumat (15/12/2023).

Pada pertemuannya dengan Dalang Darsa, Ganjar diberikan cendera mata berupa wayang golek tokoh Satria. Dijelaskan Dalang Darsa, tokoh Satria pada perwayangan memilki makna yang cocok dengan Ganjar Pranowo. 

"Wayang golek tokoh Satria ini memiliki makna yakni adil dan bijak, serta harus membawa amanah kepada negara serta bangsa. Itu seperti Pak Ganjar, Karena harus membawa amanah kepada negara dan bangsa," Ungkap Dalang Darsa, Jumat,(15/12/2023).

Melihat kepedulian Capres Ganjar akan seni budaya, Ia berharap hal ini bisa terus dilanjutkan ketika menjadi Presiden.

"Ya dia mencintai (seni dan budaya) dan mudah-mudahan dia tidak lupa dengan situasi ini, nanti dikenang ketika menjadi RI 1 (Presiden)," Ujar dia.

Selain itu, Dalang Darsa berpesan kepada Ganjar untuk tetap menjalankan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 30 Tahun 2018 tentang Hari Wayang Nasional.

"Dan harus diingatkan bahwa seni budaya bangsa harus diluhurkan seni kearifan lokal. Untuk kaum muda-mudi yang jaman sekarang harus mencintai soal pewayangan, atau pedalangan wayang golek dan wayang kulit," Tuturnya.

Sementara itu, Capres Ganjar Pranowo mengucapkan terima kasih karena mendapatkan cendera mata berupa wayang tokoh ksatria. Lalu, Ia juga berharap para dalang tetap melestarian seni budaya dan bila perlu terus dikembangkan.

"Ini tidak lagi melestarikan, tapi harus dikembangkan," Tandasnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut