get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Prokompim Pemkab Karawang Gelar Bimtek Keprotokolan, Harapkan Kapabilitas SDM Meningkat

Jum'at, 24 November 2023 | 23:03 WIB
header img
Prokompim Pemkab Karawang Gelar Bimtek Keprotokolan, Harapkan Kapabilitas SDM (Foto : Istimewa)

KARAWANG, iNewskarawang.id - Dalam upaya meningkatkan kapabilitas personel protokol di Karawang, Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) Setda Kabupaten Karawang menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Keprotokolan.

Dalam kegiatan yang berlangsung pada 22-23 November 2023 itu berisikan terkait materi-materi keprotokolan, diantaranya; pengantar keprotokolan, tata tempat keprotokolan, dan tata cara upacara keprotokolan.

Dalam sambutannya, Kepala Bagian Prokompim, Ely Laeli Komala menyampaikan jika keberadaan protokol sangat penting dalam suatu lembaga pemerintahan, institusi, maupun organisasi. 

"Tugas protokol tidaklah ringan, karena dalam hal ini menyangkut eksistensi atau harga diri seorang pejabat, juga harus bisa menjaga kehormatan dan birokrasi di pemerintahan atau lembaga institusi," kata Ely, Kamis,(23/11/2023).

Lanjutnya, selaim protokol, didalam jajaran prokompim juga ada sub bidang dokumentasi pimpinan (dokpim) dan komunikasi pimpinan (kompim) yang memiliki tugas tak kalah penting dalam proses pelayanan pimpinan.

"Ketiga bidang ini berkolaborasi dalam satu acara. Ya dari persiapan acara, pelaksanaan hingga selesainya acara," jelasnya.

Sementara itu, Kasubag Protokol, Andri Supriadi mengatakan bahwa protokol merupakan garda terdepan agar acara dapat berjalan sesuai perencanaan. 

"Protokol harus menyiapkan plan a, plan b, plan c, agar suatu acara dapat berjalan dengan baik," ucap Andri.

Menurutnya, bimtek ini sangat berguna sekali dan menambah wawasan seluruh personil pemerintahan yang biasanya terlibat dalam setiap acara resmi di berbagai OPD. 

"Peningkatan kapabilitas ini akan membawa manfaat besar bagi dinas dinas di Pemkab Karawang dalam menjalin hubungan yang lebih baik dengan berbagai pihak serta memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat ke depan," tandasnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut