get app
inews
Aa Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Daftar Top Skor Liga Champions 2022-2023 Kelar Babak 16 Besar

Kamis, 16 Maret 2023 | 15:30 WIB
header img
Erling Haaland mencetak lima gol di laga Manchester City vs RB Leipzig (Foto: REUTERS)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Di sini akan dibahas daftar top skor Liga Champions 2022-2023 kelar babak 16 besar. Erling Haaland menjadi yang tersubur, meninggalkan para rivalnya, Mohamed Salah dan Kylian Mbappe.

Sang striker Manchester City mengambil alih pimpinan klasemen top skor Liga Champions 2022-2023 berkat torehan lima golnya kontra RB Leipzig. Kelima gol yang dicetak Haaland pada leg kedua babak 16 besar di Etihad Stadium, Rabu 15 Maret 2023 dini hari WIB meloloskan Manchester City ke perempatfinal dengan agregat 8-1.

Erling Haaland menggeser Mohamed Salah yang sebelumnya memuncaki klasemen sementara daftar top skor ini. Sang striker Liverpool gagal menambah pundi-pundi golnya, yang berjumlah 8 gol, usai laga leg kedua kontra Real Madrid.

Lebih jauh lagi, Salah tidak akan bisa mengejar catatan gol Haaland karena Liverpool tersingkir di babak 16 besar, kalah agregat 2-6 dari Real Madrid. Hal yang sama juga berlaku untuk Kylian Mbappe, dengan torehan tujuh golnya, setelah Paris Saint-Germain (PSG) disisihkan Bayern Munich dengan agregat 0-3.

Dengan begitu, maka pesaing terdekat Haaland adalah penyerang Real Madrid, Vinicius Junior. Pemain asal Brasil itu telah mencetak enam gol dari delapan pertandingan.

Torehan gol yang sama juga dimiliki gelandang Benfica, Joao, Mario, dengan catatan enam gol dari delapan laga. Berikutnya, ada penyerang Benfica, Rafa, yang mengikuti dengan koleksi lima gol dari delapan pertandingan.

Kemudian, beberapa pemain yang masih bisa menambah golnya di daftar top skor di antaranya adalah kuartet pemain Napoli, yaitu Giacomo Raspadori, Victor Osimhen, Piotr Zielinski, dan Giovanni Simeone. Disusul duo Bayern Munich, Leroy Sane dan Eric Maxim Choupo-Moting, serta bomber AC Milan, Olivier Giroud. Mereka semua memiliki koleksi empat gol pada saat ini.

Kini Haaland nampak menjadi favorit untuk merebut gelar top skor Liga Champions 2022-2023 apa pun yang terjadi nantinya kepada Manchester City di babak perempatfinal. Meskipun begitu, tentu, dia menginginkan hal yang lebih daripada sekadar torehan top skor.

Klasemen Top Skor Sementara Liga Champions 2022-2023

1. Erling Haaland – Manchester City (10 gol)

2. Mohamed Salah – Liverpool (8 gol)

3. Kylian Mbappe – PSG (7 gol)

4. Vinicius Junior – Real Madrid (6 gol)

5. Joao Mario – Benfica (6 gol)

6. Mehdi Taremi – FC Porto (5 gol)

7. Rafa – Benfica (5 gol)

8. Robert Lewandowski – Barcelona (5 gol)

9. Lionel Messi – PSG (4 gol)

10. Leroy Sane – Bayern Munich (4 gol)

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut