get app
inews
Aa
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Sekjen FAM Noor Azman Rahman : Malaysia Siap Jadi Tuan Rumah Piala Asia U-17 2023!

Kamis, 13 Oktober 2022 | 18:31 WIB
header img
Timnas Malaysia U-17 siap jadi tuan rumah Piala Asia U-17 2023. (Foto : Twitter/ @FAM_Malaysia)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Sekjen Federasi Sepakbola Malaysia (FAM), Noor Azman Rahman menyatakan Malaysia siap menjadi tuan rumah Piala Asia U-17 20-2023, tak rela Timnas Indonesia U-17 menggantikan Laos.

Noor Azman Rahman mengungkapkan, jika menjadi tuan rumah Piala Asia U-17 2023, Malaysia bakal memiliki keuntungan  Karena bermain di hadapan pendukung sendiri. Artinya bakal memperbesar peluang Malaysia lolos ke semifinal Piala Asia U-17 2023.

Menurut Noor Azman Rahman, jika lolos ke semifinal Piala Asia U-17 2023, Malaysia otomatis melaju ke Piala Dunia U-17 2023. Kemudian tahun depanya , Piala Dunia U-17 2023 bakal dilangsungkan di Peru.

“Kami melihat menjadi tuan rumah (Piala Asia U-17 2023) memberikan banyak keuntungan. Kami masih belum mengetahui apa kriteria AFC untuk menentukan tuan rumah. Kami masih menunggu tanggapan AFC,” kata Noor Azman Rahman mengutip dari Soha.

“Kami ingin Timnas Malaysia U-17 mempersiapkan diri sebaik mungkin. Sebab, tim ini merupakan masa depan Timnas Malaysia. Para pemain ini memiliki potensi untuk lebih berkembang,” lanjut Noor Azman Rahman.

Editor : Boby

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut