get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Persika 1951 Ungguli Perses Sumedang 3-1

Sabtu, 24 September 2022 | 19:45 WIB
header img
Laga liga seri III Jawa Barat, Persika 1951 menang telak lawan Perses Sumedang dengan skor 3-1. (Foto: iNewsKarawang/Yuda)

KARAWANG, iNewsKarawang.id - Berlangsung di Stadion Singaperbangsa Karawang, Persika 1951 menang telak lawan Perses Sumedang dengan skor 3-1 dalam laga liga seri III Jawa Barat.

Dari pantauan di lapang hijau, di babak pertama tampak tim Persika 1951 menguasai pertandingan hingga mampu menjebol gawang Perses Sumedang hingga 2-0.

Persika 1951 yang dijuluki “Laskar Jawara” berhasil mencetak gol pembuka pada menit 9 melalui tendangan bebas oleh kapten tim Denna Nugraha dengan nomor punggung 10.

Setelah itu, gencaran serangan tidak terlihat dikendurkan oleh para pemain Persika 1951 hingga pada menit ke 42, striker Persika 1951 dengan nomor punggung 26 Fahar Nugraha berhasil mencetak gol kedua dengan memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Usai turun minum, Persika 1951 terus berinisiatif untuk menyerang, gol cepat di babak kedua di menit ke 49 akhirnya tercipta oleh Taopik Anhar dengab nomor punggung 11. 

Tertinggal 3 gol membuat Perses Sumedang bangkit. Pemain pengganti Candra Algi berhasil memperkecil skor menjadi 3-1 di menit ke 55. Candra mampu memanfaatkan umpan jauh dari Anggara. Skor 3-1 tetap bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. 

Usai pertandingan Manajer Persika 1951 Karawang, Sutrisna mensyukuri hasil tersebut. Namun, tetap ada evaluasi untuk ke depan. 

“Setelah unggul agak sedikit kendur. Ada beberapa faktor. Tapi apapun itu hasil ini adalah buah kerja keras pemain,” tandas Trisna.

Editor : Faizol Yuhri

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut