Ini Kronologi Mobil Pengangkut Uang yang Nyemplung ke Sungai Citarum
Selasa, 28 Juni 2022 | 08:54 WIB
KARAWANG, iNews.id - Mobil pengangkut uang 6 koper untuk mengisi ATM yang sempat tenggelam di sungai Citarum berhasil dievakuasi. Proses evakuasi, berlangsung selama 8 jam lebih.
"Iya proses evakuasi mulai dari jam 08:00 hingga 16:20 dengan melibatkan Tim Sar Brimob dan BPBD Karawang," Kata Kapolsek Kota Baru, Ipda Muhammad Rizqi Anshori Nursyamsu, Senin (27/6).
Sementara untuk kronologi penyebab kecelakaan, bermula saat mobil pengangkut uang pengisian ATM menabrak pembatas jembatan. Kemudian, masuk ke dalam sungai Bendungan Tarum Timur 14 Kampung Babakan Tambun, Desa Pucung, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang.
Editor : Faizol Yuhri