Memasuki gim kedua, Vu langsung menyerang Putri KW untuk membalikkan keadaan. Alhasil, Vu dapat unggul sementara dengan skor 6-4.
Putri KW kemudian meberikan perlawanan sengit kepada Vu hingga beberapa kali sempat megejar. Sayangnya, Vu unggul di interval gim kedua dengan skor 11-9 dan berhasil menutup gim kedua dengan skor 21-16.
Memasuki gim ketiga, Putri KW seolah tak ingin membiarkan Vu memenangkan laga tersebut. Ia langsung tancap gas untuk mengamankan poin demi poin dengan melancarkan serangan kepada Vu.
Alhasil, Putri KW sempat unggul jauh 16-9 di gim ketiga ini. Ia pun terus melaju dan menambah poin hingga menjadi 19-13 menjelang gim ketiga berakhir.
Berkat kerja kerasnya, Putri KW alhirnya dapat menutup gim ketiga dengan keunggulan 21-15. ia pun mampu membuat Indonesia unggul sementara 2-1 atas Vietnam.
Editor : Boby
Artikel Terkait