Jembatan Bailey Cicangor Belum Juga Rampung, Bupati Aep: Kita Sudah Berupaya Maksimal

Iqbal Maulana Bahtiar
Jembatan Bailey Cicangor Belum Juga Rampung, Bupati Aep: Kita Sudah Berupaya Maksimal. Foto : iNewskarawang.id/Iqbal Maulana Bahtiar.

“Ambles jadi kepending, terakhir kondisi tanah tidak support, jadi terkendala,” ujar Ucok pada Selasa (1/4/2025).

Menurutnya, karena proyek ini merupakan kewenangan DBMPR, pihaknya bertanggung jawab penuh untuk segera menuntaskan perbaikan. Rencananya, pengerjaan akan dimulai kembali pada 10 April 2025 dan ditargetkan rampung dalam waktu dua minggu.

Sementara itu, Darma (42), salah satu warga yang ikut menjaga jembatan alternatif tersebut, mengaku prihatin dengan kondisi ini.

“Kalau enggak ada jembatan ini, warga pasti lebih kesulitan. Mobil harus muter jauh ke Cariu atau keluar Kaligandu. Kasihan yang buru-buru,” ungkapnya.

Darma dan beberapa rekannya bahkan rela membagi waktu berjaga dalam tiga shift, termasuk saat Lebaran, demi memastikan pengendara bisa melintas dengan aman.

“Kita jaga biar nggak bentrok, karena jalannya kecil dan cuma bisa lewat satu-satu. Harapannya, pemerintah bisa segera menyelesaikan ini, jangan sampai janji-janji terus tapi nggak ada realisasi,” katanya.

Editor : Frizky Wibisono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network