get app
inews
Aa Text
Read Next : Solusi Sehat Mama Muda Nikita Willy, Masak Nasi Low Sugar dengan Rice Cooker Terbaru

Bolos di Hari Pertama Sekolah, Lima Pelajar Karawang Terjaring Razia Satpol PP

Senin, 12 Januari 2026 | 13:15 WIB
header img
Bolos di Hari Pertama Sekolah, Lima Pelajar Karawang Terjaring Razia Satpol PP. Foto : istimewa

KARAWANG, iNEWSKarawang.id – Lima pelajar yang kedapatan bolos pada hari pertama masuk sekolah di sebuah warung internet (Warnet) di kawasan Galuh Mas, Karawang berhasil diamankan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karawang, Senin (12/1/2026) pagi.

Penertiban dilakukan melalui Patroli Khusus Satpol PP Karawang yang digelar pukul 07.45 hingga 08.30 WIB. Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut atas laporan masyarakat terkait aktivitas pelajar di warnet saat jam belajar.

Saat dirazia, petugas mendapati para pelajar tidak hanya bermain game, tetapi juga tengah merokok di dalam lokasi warnet.

Petugas kemudian mengamankan kelima pelajar dan membawanya ke Markas Komando (Mako) Satpol PP Karawang untuk dilakukan pendataan dan pembinaan.

Berdasarkan data yang dihimpun Satpol PP Karawang, kelima pelajar tersebut berasal dari berbagai sekolah di Kabupaten Karawang, yakni satu pelajar SMPN 1 Telukjambe Timur, satu pelajar SMP Miftahul Falah Telukjambe Timur, satu pelajar MAN 2 Karawang, satu pelajar SMK PGRI 1 Karawang, serta satu pelajar SMKN 3 Karawang.

"Langkah ini kami lakukan sebagai upaya preventif untuk menjaga ketertiban umum sekaligus mendukung proses belajar mengajar, khususnya di hari pertama masuk sekolah. Kami ingin menumbuhkan kesadaran disiplin dan tanggung jawab para pelajar,” ujar Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketertiban Masyarakat (Tibumtranmas) Satpol PP Karawang, Acep Supriadi.

Acep menegaskan, patroli terhadap aktivitas pelajar di luar sekolah saat jam belajar akan terus dilakukan secara berkala, terutama di lokasi-lokasi yang rawan dijadikan tempat bolos, seperti warnet dan ruang publik lainnya.

Selain itu, Satpol PP juga mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan ketenteraman lingkungan. 

"Laporan warga merupakan bagian penting dalam menciptakan suasana yang kondusif bagi dunia pendidikan di Kabupaten Karawang," pungkasnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut