get app
inews
Aa Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Pemkab Karawang Ajak Pengusaha Bantu Penanganan Covid 19, Salurkan Bantuan dengan CSR

Jum'at, 25 Februari 2022 | 19:16 WIB
header img
Wakil Bupati Karawang H.Aep Syaepuloh melaksanakan zoom meeting kordinasi bersama Apindo, pihak kawasan dan perusahaan. (Foto: iNewsKarawang/ist).

Karawang, iNews.id - Menyikapi melonjaknya angka Pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Karawang ajak Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo),pihak kawasan dan perusahaan berpartisipasi turut memberikan solusi penanganan Covid-19.

Hal itu diketahui saat Wakil Bupati Karawang H.Aep Syaepuloh melaksanakan zoom meeting kordinasi bersama Apindo, pihak kawasan dan perusahaan, Kamis (24/02/2022).

"Seiring dengan meningkatnya angka Covid-19 di Karawang, bersama teman teman perusahaan kita bersinergi untuk mencari solusi menyikapi Pandemi ini," tutur Aep Syaepuloh melalui akun Instagramnya.

Diakui Wabup, pihaknya setelah berdiskusi panjang, hasilnya beberapa perusahaan akan berpartisipasi melalui  Corporate Social  Responbility (CSR) dalam bentuk bahan bahan kebutuhan pokok atau sembako yang nantinya akan disalurkan untuk meringankan teman teman yang melaksanakan isolasi mandiri.

"Tentunya Pemerintah Daerah akan selalu bersinergi dengan stakeholder dalam menyikapi Pandemi Covid-19 ini,"pungkasnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut