get app
inews
Aa Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Mayat Santri Korban Kebakaran Ponpes di Karawang Mengeluarkan Wewangian

Rabu, 23 Februari 2022 | 18:25 WIB
header img
Mayit santri penghafal Al-Qur'an yang menjadi korban kebakaran Pondok Pesantren Miftahul Khoirot. (Foto: Instagram/@cellicanurrachadiana)

KARAWANG, iNews.id - Tragedi kebakaran Pondok Pesantren Miftahul Khoirot Karawang yang menewaskan 8 orang santri penghafal Al-Qur'an membuat haru seorang petugas evakuasi. Pasalnya, saat jenazah dievakuasi tidak mengeluarkan bau gosong.

Hal itupun dibenarkan oleh Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan BPBD Karawang, Rohmat, saat dikonfirmasi, Rabu, (23/2).

Menurutnya, korban kebakaran kali ini berbeda dengan jenazah kebakaran lainnya saat dilakukan evakuasi.

"Setelah saya konfirmasi ke petugas evakuasi ternyata benar badan dari jenazah tidak mengeluarkan bau melainkan mencium wewangian," kata Rohmat.

Fitra Adi Sutrisno Anggota Damkar Posko Cilamaya Wetan, juga turut membenarkan kejadian tersebut.

"Betul memang mayit santri wangi, ya Wallahu a'lam, mungkin kedelapan santri korban kebakaran pondok pesantren Miftahul Khoirot ini syuhada," ungkapnya.

Kemudian, ia juga mengatakan, saat pertama kali ditemukan oleh petugas evakuasi, jenazah santri ditemukan saling melindungi.

"Saat ditemukan, posisi mayit saling berpelukan," pungkasnya

Editor : Frizky Wibisono

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut