KARAWANG, iNewskarawang.id - Terpilihnya Erick Thohir sebagai Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesi (PSSI) periode 2023-2027 pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI. Tentunya menjadi harapan besar bagi para pecinta sepakbola di seluruh tanah air, khususnya di daerah daerah dalam memajukan olah raga sepakbola.
Seperti yang disampaikan Ketua Umum Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Karawang, Asep Aang Rahmatulloh pada Jumat (17/2).
"Selamat dan sukses atas terpilihnya bapak Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI melalui KLB yang di gelar pada hari ini. Besar harapan, kepemimpinan beliau mampu untuk mewujudkan apa yang diinginkan dan didambakan oleh seluruh kalangan pecinta sepakbola di tanah air," terangnya.
Menurut Asep Aang, tantangan yang akan dihadapi tersebut, bukan hanya terjadi reformasi secara total, melainkan bisa memberikan kompetisi sepakbola profesional di kancah regional maupun nasional, bahkan International. Terlebih saat ini semakin modern, atau yang ngetrend dengan istilah 'Modern Football.
Asep Aang menjelaskan, tentunya tantangan kedepannya akan semakin besar. Seperti sarana dan prasarana pertandingan yang memadai atau memenuhi standar regulasi FIFA.
"Diharapkan kedepannya kompetisi sepakbola di negeri kita ini terus semakin membaik dan progresif," jelas Asep Aang.
Asep Aang mengungkapkan, bahkan dengan adanya harapan besar yang juga disampaikan oleh Presiden RI, Ir. Joko Widodo kepada Menteri BUMN yang terpilih sebagai Ketua Umum PSSI, maka hal itu juga menjadi tantangan besar yang harus diemban oleh seluruh pengurus federasi sepakbola di Indonesia.
Seperti halnya, kata Asep Aang di daerah Kabupaten Karawang yang memiliki jumlah penduduk dari 2 jutaan lebih, maka pihaknya sebagai pengurus induk sepakbola di Karawang mesti melahirkan para pemain sepakbola unggulan yang bisa berkancah di liga nasional.
"Sudah barang tentu bibit bibit para pemain muda yang potensial bisa berlaga di liga Asia hingga Eropa," bebernya.
Perlu diketahui terpilihnya Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI ini lantaran berhasil mendapatkan perolehan sebanyak 64 suara. Kemenangan telak yang diraihnya itu, usai mengalahkan mantan Ketua Umum PSSI yakni AA La Nyalla Mahmud Mattalitti yang hanya memperoleh 22 suara. Sedangkan untuk dua calon lainnya, Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi tidak mendapatkan suara.
Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dan Sekjen PSSI Yunus Nusi terpilih menjadi Wakil Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.
Editor : Frizky Wibisono