get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Disperindag Karawang Pamerkan Produk UKM di Pameran Bifhex Indonesia Ethnic Food 2023

Minggu, 05 Februari 2023 | 10:43 WIB
header img
Disperindag Bersama UKM dan PKK Kabupaten Karawang Saat Memamerkan Produk UKM (Foto : iNewsKarawang. Id/ Frizky wibisono)

KARAWANG, iNewsKarawang.id - Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karawang mengikuti kegiatan pameran 'Bifhex Indonesia Ethnic Food 2023' di Kota Bandung yang diselenggarakan selama 5 hari (1-5/1/2023). Pameran tersebut diikuti oleh seluruh kabupaten/kota se-Jawa Barat dan menampilkan produk unggulan UKM masing-masing daerah.

Pada kegiatan pameran itu Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karawang bersama UKM dan Ibu-ibu PKK memamerkan sejumlah produk unggulan UKM Kabupaten Karawang.

"Ada puluhan jenis produk yang kami bawa, alhamdulillah respon pengunjung pameran terhadap produk kami baik, jadi produk kami banyak dibeli pengunjung", Kata Sub Koordinator Pengembangan dan Promosi pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan, H. Enday Hidayat.,SE.

Masih kata Enday, dari beragam produk yang ditampilkan, olahan kerupuk kulit ikan patin dan ranginang menjadi yang paling laris dan banyak diminati pengunjung.

"Semuanya laris, tapi produk kerupuk kulit ikan patin dan ranginang banyak diborong pengunjung" ungkapnya.

Sementara itu salah satu pelaku UKM Karawang, Nurlaela, mengungkapkan bahwa kegiatan pameran seperti ini memberikan banyak dampak positif bagi UKM, sebab produk UKM Karawang dapat dikenal oleh masyarakat luas.

"Pengunjung bukan hanya membeli produk saya, tapi banyak juga meminta nomor handphone karna akan memesan banyak. Ada juga yang berminat menjadi distributor", ungkapnya.

Lela berharap Disperindag Karawang dapat terus mempromosikan produk UKM Karawang setiap tahunnya.

"Semoga kegiatan seperti ini tidak hanya ada di tahun ini, tapi setiap tahun," ujarnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut