get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Indonesia Miliki 5 Rudal Penghancur yang Ditakuti Dunia

Kamis, 12 Januari 2023 | 15:31 WIB
header img
Foto: Antara

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Indonesia memiliki lima rudal penghancur yang ditakuti dunia menarik untuk dibahas. 

Peluru kendali (rudal) merupakan senjata militer yang dapat dikendalikan secara otomatis untuk mencari target atau menyesuaikan arah.

Rudal menjadi salah satu dari Alat Utama Sistem Senjata (alutsista) Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam menjalankan tugas pokoknya.

Berikut ini penjelasan lima rudal penghancur yang dimiliki oleh Indonesia dilansir beragam sumber, Rabu (12/1/2023).

1. Rudal SAM 75

TNI Angkatan Udara (AU) pernah memakai rudal SAM 75 pada 1960-an. Saat itu, rudal SAM 75 dipergunakan untuk mendukung rencana Operasi Trikora.

Rudal ini merupakan buatan dari Uni Soviet yang memiliki efek detterent tinggi dan telah terbukti bisa menghancurkan berbagai sasaran di udara.

Mengutip dari Kemhan, Indonesia pernah dijuluki sebagai 'Macan Asia' karena memiliki rudal SAM 75. Keberadaan rudal ini membuat .negara-negara tetangga segan dengan Indonesia.

2. Rudal Starstreak

Rudal Starstreak merupakan salah satu sistem senjata pertahanan udara yang canggih.

Alutsista ini bisa mempertahankan serangan dengan kemampuan tembak sejauh 7 km dengan jangkauan radar mencapai 250 km.

Rudal ini menjadi misil kategori HVM (high velocity missile) dengan kecepatan lebih dari 3 mach. Dengan kata lain misil ini tercepat di kelasnya.

3. Rudal Mistral

TNI Angkatan Darat (AD) memiliki rudal mistral sebagai alutsista mereka. Rudal ini memiliki jarak tembak 6.000 m dengan ketinggian 3.000 m.

Selain itu, multi shot kill probability sasaran pesawat udara yang dimiliki rudal ini lebih dari 75% dengan akurasi tembakan 99,8%.

Rudal ini merupakan jenis multi purpose combat vehicle (MPCV). Kecepatan misilnya 2,5 mach yang dilengkapi dengan senjata otomatis 12,7 mm.

4. Rudal Yakhont P 800

Rudal buatan Rusia ini dimiliki oleh TNI Angkatan Laut (AL). Selain Indonesia, rudal Yakhont P 800 hanya dimiliki oleh Vietnam, India, dan Suriah.

Jangkauan yang dapat dicapai oleh rudal ini adalah 300 km dari tempat diluncurkan. Kecepatannya 2 mach yang lebih cepat dua kali dari suara.

Rudal ini memiliki sifat fire and forget. Jika sudah ditembakkan, ia akan mencari sasarannya sendiri dan kapal TNI-AL bisa langsung pergi dari lokasi.

5. Rudal Kh-59ME

Rudal ini digunakan oleh TNI-AU yang memiliki bobot 930 kg. Berat hulu ledak rudal Kh-59ME adalah 320 kg yang dipicu dengan sistem cluster atau shaped charge fragmentation.

Sama seperti rudal Yakhont P 800, rudal ini juga memiliki sifat fire and forget. Ia dapat terbang sejauh 115 km dengan kecepatan sub sonic 0,72-0,88 Mach.

Selain Indonesia, rudal ini juga dipakai oleh negara Malaysia, Vietnam, Rusia, China, Aljazair, Venezuela, dan Korea Utara.

Demikian penjabaran lima rudal penghancur milik Indonesia.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut