get app
inews
Aa Text
Read Next : Breaking News: Shin Tae-yong Berikan Lampu Hijau,Segera Perpanjang Kontrak Bersama Timnas Indonesia

Laga Uji Coba : Timnas Indonesia U-20 vs Malaga U-19 Bermain Imbang Tanpa Gol

Kamis, 24 November 2022 | 08:58 WIB
header img
Suasana laga Timnas Indonesia U-20 vs Malaga U-19. (Foto: PSSI)

MALAGA, iNewsKarawang.id - Pada laga uji coba,  Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20 bermain imbang melawan kontra Malaga U-19 dengan skor sama kuat 0-0, pada Kamis (24/11/2022) dini hari WIB. Pertandingan berlangsung  di Marbella Football Center, Spanyol.

Bertanding dengan Malaga,  pasukan Shin Tae-yong gagal memanfaatkan peluang dengan baik hingga tak ada gol tercipta.

Meski demikian, kabar baiknya adalah lini pertahanan skuad Garuda Nusantara tampil menawan. Terbukti Malaga U-19 gagal memasukkan bola ke gawang Timnas Indonesia U-20.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Pada babak pertama, Indonesia U-20 berhasil memberikan perlawanan yang sangat sengit untuk Malaga U-19. Skuad Garuda Muda mampu menunjukan penampilan yang solid untuk menghalau serangan dari Malaga U-19.

Tempo permainan yang cepat terus dilakukan Malaga U-19 untuk bisa membuka keunggulan. Meski begitu, lini pertahanan Indonesia U-20 tetap tampil optimal dan beberapa kali melakukan serangan balik.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut