get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

Ini Faktanya Kehebatan Kopassus yang Diakui Dunia, Bikin Bangga Indonesia

Kamis, 03 November 2022 | 11:56 WIB
header img
Ilustrasi. (Foto : Dok. Kopanssus)

JAKARTA,iNewsKarawang.id - Sebagai salah satu pasukan elite kebanggaan TNI AD dan Indonesia, Kopassus memiliki banyak operasi yang berjalan sukses dan diapresiasi masyarakat. Mulai dari operasi dalam negeri hingga operasi di luar negeri. Berikut beberapa operasi Kopassus yang berhasil dijalankan.

Berikut 5 kehebatan Kopassus yang diakui dunia yang dirangkum dari berbagai sumber:

1.Operasi Mapenduma

Kopassus dikerahkan untuk membebaskan sandera di Mapenduma, Papua dan melibas si pemberontak. Kejadian ini dipicu oleh Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang menyandera tim ekspedisi Lorentz pada 8 Januari 1996 dan memaksa Indonesia untuk mengakui eksistensi Negara Melanesia Barat.

Upaya pembebasan sandera saat itu dipimpin oleh Mayjen Prabowo Subianto yang mejabat sebagai Danjen Kopassus. Meskipun operasi ini tergolong berhasil menyelamatkan seluruh sandera, namun 2 orang sandera ditemukan tak bernyawa akibat diserang oleh OPM. Mereka adalah peneliti ornitologi, Matheis Yosias Lasembu dan Navy Panekanan yang merupakan ahli biologi.

2. Pembebasan Sandera di Woyla, Thailand

Pada 1981, 5 teroris yang menamakan diri sebagai Komando Jihad membajak sebuah pesawat DC-9 Garuda Indonesia dan menyandera penumpangnya. Pesawat dengan rute Palembang-Medan itu dipaksa terbang menuju Kolombo. Akan tetapi, bahan bakarnya tidak cukup dan mengharuskan pesawat mendarat di Woyla, Thailand.

Kopassus berhasil mengatasi pembajakan setelah 4 hari kemudian. Berada di bawah arahan Letkol Infanteri Sintong Panjaitan, Kopassus berhasil bergerak cepat pada 31 Maret 1981 dan membebaskan sanderanya. Meskipun sang pilot, Kapten Herman Rante dan salah satu anggota satuan Para Komando Kopassandha harus gugur.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut