Siapa Menang Timnas Portugal vs Prancis di Perempatfinal Euro 2024? Live di RCTI Malam Ini !

Ramdani Bur/Boby
Berikut jadwal siaran langsung Timnas Portugal vs Prancis di perempatfinal Euro 2024 malam ini, live di RCTI. (Foto: REUTERS)

JAKARTA, iNewsKarawang.id-Bagi pecinta sepakbola dunia jangan dilewatkan jadwal siaran langsungTimnas Portugal vs Prancis di perempatfinal Euro 2024.

Kedua tim akan bertanding di Volkspark stadion dan akan disiarkan secara live serta eksklusif di RCTI pada Sabtu, 6 Juli 2024 pukul 02.00 WIB.

Laga Timnas Portugal vs Prancis, banyak yang menyematkan pertandingan ini sebagai adu gengsi antara dua kapten sekaligus bomber masing-masing tim, Kylian Mbappe (Prancis) dan Cristiano Ronaldo (Portugal). Bicara gol, jangan ragukan kualitas keduanya.

Kylian Mbappe merupakan top skor Liga Prancis dalam enam musim terakhir. Ia juga menyandang status sebagai top skor sepanjang masa Paris Saint-Germain (PSG).

Cristiano Ronaldo lebih gila lagi. Ia menyandang status sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di level profesional. Status top skor sepanjang masa di Liga Champions, Euro dan Real Madrid juga disandang pesepakbola 39 tahun ini.

Kylian Mbappe dan Cristiano Ronaldo juga memiliki catatan yang identik di musim 2023-2024. Keduanya sama-sama mencetak 44 gol bersama klub masing-masing!

Sayangnya, keduanya masih Melempem di Euro 2024. Cristiano Ronaldo belum mencetak gol dalam empat laga. Sementara itu, Kylian Mbappe baru mencetak satu gol, itu pun dari titik putih.

Baik Kylian Mbappe dan Cristiano Ronaldo sama-sama ingin menjadikan babak perempatfinal Euro 2024 sebagai momentum untuk bangkit. Mbappe tak ingin debutnya mentas di Perempatfinal Euro terhenti begitu saja.

Begitu juga dengan Cristiano Ronaldo yang tak mau aksi pamungkasnya di ajang Euro berakhir pilu. Jadi, siapa yang mengakhiri laga dengan kemenangan,Portugal atau Prancis?

Berikut jadwal siaran langsung Timnas Portugal vs Prancis di Perempatfinal Euro 2024:

Sabtu, 6 Juli 2024 pukul 02.00 WIB.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network