Banyak Pohon Pisang di Tengah Jalan Nasional Pantura Karawang, Ternyata Sengaja Ditanam Warga

Frizky Wibisono
Jalan Rusak di Jalan Nasional Pantura Karawang ditanami pohon pisang (Foto : iNewskarawang.id/Frizky Wibisono)

KARAWANG, iNewskarawang.id - Warga Kopel Walahar Kabupaten Karawang ramai-ramai menanam pohon pisang di tengah jalan raya Nasional Pantura. Hal tersebut dilakukan warga karena kesal banyaknya jalan rusak dan berlubang yang tidak kunjung diperbaiki.

Selain bentuk kekesalan, diketahui aksi warga itu untuk memberikan tanda kepada para pengendara yang melintas bahwa ada jalan rusak yang membahayakan pengendara.

Berdasarkan pantauan reporter iNewskarawang.id pada Rabu, 13 Maret 2024, kondisi jalan rusak di jalan Nasional Pantura Walahar cukup parah, bahkan lubang jalan bisa mencapai kedalaman 20 sampai 60 sentimeter dan tersebar disejumlah titik.

Di lokasi jalan rusak itu ditanam pohon pisang tiga titik. Serta ada papan bertuliskan "kurangi kecepatan sekarang".

Kemudian, di depan Jalan Polsek Klari ruas jalan menuju ke Cikampek. Terlihat aspal bergelombang dan berlubang.

Sementara itu, menurut keterangan warga sekitar, Rianto (53), pohon pisang itu ditanam pada Senin (11/3/2024) kemarin.

"Ini juga sebagai tanda aja biar kendaraan engga lewat. Karena sudah banyak makan korban," katanya pada Rabu (13/3/2024).

Dia menyebut kerusakan jalan itu juga membuat sejumlah pengendara terjatuh hingga motor rusak dan pengendara harus dilarikan ke rumah sakit.

"Kalau malam kan gelap ya, terus kalau hujan tergenang engga tahu ada lubang besar. Maka bahanya banget," jelasnya.

Salah seorang pengendara, Gelar (23) juga mengeluhkan hal serupa. Dirinya hampir terjatuh saat mengendarai sepeda motor.

"Saya mau jatuh itu masuk lubang, untung aja masih bisa ketahan," ucapnya.

Dia juga mengungkapkan, pernah melihat ada pengendara motor jatuh akibat jalan rusak itu.

"Bahkan kan viral di medsos tuh, ada yang sampai meninggal gara-gara jalan rusak di depan Polsek Klari," imbuhnya.

Terkait jalan rusak itu, Bupati Karawang, Aep Syaepuloh menyebut bahwa jalan itu merupakan jalan nasional. Pihaknya juga telah menginformasikan agar jalan rusak itu segera diperbaiki.

"Itu kewenangan PPK 1 Jalan Nasional wilayah Jawa Barat dari Kementerian PUPR. Kita sudah sampaikan agar segera diperbaiki," imbuhnya.

Aep meminta agar penanganan perbaikan segera dilakukan di sejumlah titik jalan rusak wilayah Karawang.

"Kami sudah meminta segera penanganannya karena ini bahaya sekali ya kondisi jalan rusaknya," katanya.

Editor : Frizky Wibisono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network