JAKARTA, iNewsKarawang.id - Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- bakal melakoni partai hidup mati kontra Vietnam.
Diketahui Timnas Indonesia saat ini tengah berjuang di Piala AFF 2022 dan sudah melaju hingga babak semifinal. Mereka finis sebagai runner-up Grup A dan bersua Vietnam yang lolos dengan predikat juara Grup B.
Pada pertandingan leg pertama tampil di hadapan pendukung sendiri, Skuad Garuda gagal meraih kemenangan karena ditahan imbang tim tamu dengan skor 0-0. Laga tersebut dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Jumat (6/1/2023) lalu.
Meski begitu, Marc Klok dan kolega masih berpeluang untuk lolos ke babak final Piala AFF 2022. Mereka hanya cukup meraih hasil imbang 1-1, 2-2, atau seterusnya.
Sebab, pada babak semifinal ini Piala AFF 2022 menggunakan aturan gol tandang. Yang mana Vietnam tidak memiliki keunggulan tersebut lantaran di leg pertama bermain imbang 0-0.
Kendati demikian, Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia tentu tak mengharapkan lolos dengan cara seperti itu. Peracik strategi asal Korea Selatan itu diyakini bakal melakukan segala cara demi membawa Timnas Indonesia melaju dengan hasil kemenangan.
Akan tetapi, Timnas Indonesia wajib mewaspadai laga leg kedua kontra Vietnam. Pasalnya mereka akan bermain dengan status tim tamu dan tidak memiliki keuntungan lantaran stadion yang akan digunakan menjadi venue pasti bakal dipenuhi suporter The Golden Stars -julukan Vietnam.
Terlebih, banyak tim-tim kuat seperti Malaysia mengalami nasib buruk kala bertamu ke markas Vietnam. Pada babak grup B, Harimau Malaya -julukan Malaysia- dihajar dengan skor telak 3-0.
Namun, Timnas Indonesia haram hukumnya berpatokan dengan hasil tersebut. Sebab Skuad Garuda diyakini bakal membuktikan jika mental mereka jauh lebih baik ketimbang tim-tim lain.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Vietnam di Leg II Semifinal Piala AFF 2022
Senin, 9 Januari 2023
19.30 WIB – Timnas Indonesia vs Vietnam (My Dinh Stadium)
Editor : Boby
Artikel Terkait