Rasulullah 3 Kali Menyebut kata Ibu sebelum Mengatakan Ayah, Ini Kisahnya

Novie Fauziah , Okezone
Ilustrasi kisah Rasulullah memuliakan ibu. (Foto: Istimewa/mui.or.id)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Dai muda Ustadz Faozan Amar dalam nasihat agamanya mengatakan betapa pentingnya sosok Ibu,  sebagaimana Hari ibu diperingati setiap tanggal 22 Desember. Menurut ajaran Islam, ibu adalah sosok yang sangat dimuliakan. Bahkan, Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam tiga kali menyebut kata "Ibu" sebelum mengatakan "Ayah". 

"Ibu memiliki kedudukan yang sangat mulia. Sebab, ibu adalah orang yang mengandung, melahirkan, menyusui, hingga mendidik anak-anaknya,"tuturnya yang diterima Okezone beberapa waktu lalu.

Ustadz Faozan menyebut  Ibu adalah madrasatul ula, sekolah pertama yang mengajari manusia," ungkap  

Oleh karena itu, lanjut dia, Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam memerintahkan umatnya untuk selalu menghormati ibu. Beliau sampai tiga kali menyebut kata "Ibu" baru kemudian "Ayah". 

Hal tersebut sebagaimana sabda Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam. Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu, Rasulullah bersabda yang artinya:

"Seseorang datang kepada Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam dan berkata: Wahai Rasulullah, kepada siapakah aku harus berbakti pertama kali? Nabi Shallallaahu ‘alaihi wassallam menjawab: Ibumu! Orang tersebut kembali bertanya: Kemudian siapa lagi? Nabi Shallallaahu ‘alaihi wassallam menjawab: Ibumu! Orang tersebut bertanya kembali: Kemudian siapa lagi? Beliau menjawab: Ibumu. Orang tersebut bertanya kembali: Kemudian siapa lagi? Nabi Shallallahu ‘alaihi wassallam menjawab: Kemudian ayahmu." (HR Bukhari dan Muslim: 5971)

Tidak hanya itu, surga pun berada di bawah telapak kaki ibu. Doa ibu juga sangat makbul untuk diijabah oleh Allah Subhanahu wa ta'ala. Maka itu, momentum Hari Ibu bisa dijadikan sarana melakukan refleksi terhadap bakti kepada ibu.

Allahu a'lam bisshawab. 

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network