Polres Karawang Siapkan 12 Pos Pengamanan Hadapi Nataru

Yuda Febrian Silitonga
Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono. (Foto: Yuda Febrian Silitonga)

KARAWANG, iNewsKarawang.id - Kepolisian Resor (Polres) Karawang menyiapkan 12 pos pengamanan untuk hadapi Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono mengatakan dalam langkah penyiapan menghadapi Nataru, pihaknya telah menyiapkan 12 pos pengamanan.

“Mengacu pada tahun sebelumnya dan hasil rapat lintas sektoral jadi ada 12 pos pengamanan disiapkan di jalur tol dan arteri,” kata Aldi saat ditemui di Mapolres Karawang, Rabu (21/12/2022).

Selain itu, sekitar 1080 personel disiapkan dalam pengamanan nataru.

“1080 personel dari TNI dan Polri juga disiapkan untuk pengamanan nataru dan juga tempat ibadah,” bebernya.

Lanjutnya, lokasi keramaian juga akan menjadi fokus pengamanan.

“Seperti di pusat keramaian kota Karawang itu pasti akan disiapkan personel dan digereja sendiri tentunya akan sesuai SOP,” ucapnya.

Kapolres juga menyarankan agar masyarakat merayakan tahun baru di tempat ibadah.

“Untuk masyarakat tahun baru kami menyarankan malam tahun baru di rumah ibadah masing-masing, gelar do’a atau semacamnya,” pungkasnya.

Editor : Faizol Yuhri

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network