5 Tips Atasi Jerawat Punggung! Yuk Simak

Kiki Oktaliani , MNC Portal
Cara Atasi Jerawat di Punggung (Foto: Okezone)

3. Cobalah krim topikal, gel, dan pembersih

Produk benzoil peroksida dapat menghilangkan jerawat punggung. Saat menggunakan pembersih benzoil peroksida, biarkan obat menempel pada jerawat hingga lima menit sebelum membilasnya. Anda juga dapat mencoba gel retinoid atau stiker jerawat yang melepaskan obat asam salisilat ke dalam jerawat selama beberapa jam.

4. Gunakan seprai bersih

Penting untuk menggunakan handuk, seprai, dan sarung bantal yang bersih agar bakteri tidak menumpuk. Cobalah untuk mencuci seprei dan handuk Anda setidaknya seminggu sekali.

5. Periksa ke Dermatologis

Jika jerawat punggung tetap ada atau terus muncul kembali, temui dokter kulit. Anda mungkin memerlukan antibiotik atau obat oral lainnya.

Adapun beberapa hal yang harus Anda perhatikan untuk mencegah tumbuh atau berkembangnya jerawat punggung, seperti

- Mengganti pakaian setelah berkeringat

- Menjaga kulit Anda tetap bersih

- Membatasi penggunaan peralatan olahraga (seperti alas sepak bola) dan tas ransel yang berat

- Mengelola tingkat stres.

- Ingatlah untuk menggunakan tabir surya

- Menggunakan produk non comedogenic

- Mengenakan kemeja longgar, menyerap keringat atau katun.

Artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul 5 Cara Atasi Jerawat di Punggung yang Ampuh, Kulit Kembali Mulus!

Editor : Boby

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network