Sepanjang Piala Dunia, Siapa Pencetak Gol Hattrick Termuda dan Tertua ?

Asthesia Dhea Cantika , MNC
Perikut pencetak golhattrick tertua dan termuda di Piala Dunia. (Foto : REUTERS/ Pedro Nunes)

Saat itu, gol-gol Pele dibuat pada menit 52, 64 dan 75. Meski pada akhirnya Brasil menjadi juara, Pele gagal menjadi top skor Piala Dunia 1958. Pele tercatat hanya mengemas enam gol, terpaut tujuh bola dari sang top skor asal Prancis, Just Fontaine.

Cristiano Ronaldo (Pencetak Gol Hattrick Tertua)

Jika Pele adalah pencetak gol hattrick termuda, maka Cristiano Ronaldo merupakan pencetak gol hattrick tertua. Megabintang asal Portugal itu menorehkan rekor di atas di Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia.

Melawan Spanyol di laga pembuka Grup B Piala Dunia 2018, pemain yang kala itu berusia 33 tahun 130 hari itu memberikan tiga gol pada menit 4, 44 dan 88. Saat itu, Portugal dan Spanyol bermain sama kuat 3-3.

Sama seperti Pele, Cristiano Ronaldo juga gagal menjadi top skor Piala Dunia 2018. Saat itu, Cristiano Ronaldo hanya mengemas empat gol, terpaut dua bola dari sang top skor asal Inggris, Harry Kane.

Artikel ini telah diterbitkan di Okezone dengan judul Siapa Pencetak Gol Hattrick Termuda dan Tertua di Piala Dunia? Ini Jawabannya!

Editor : Boby

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network