KARAWANG, iNews.id - Diduga lupa memadamkan api saat membakar sampah, bangunan Pondok Pesantren Tarbiyatul Wildan, Kelurahan Sukamerta, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang jadi santapan si jago merah, Jumat (19/8) malam.
Komandan Regu 1 Pos Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan non Kebakaran Telagasari, Asmat mengatakan, kebakaran terjadi sekitar jam setengah delapan malam. 15 menit setelah api membara, pihaknya baru menerima laporan.
"Menurut keterangan warga setempat, penyebab kebakaran dikarenakan lupa memadamkan api saat membakar sampah yang akhirnya api merambat ke bangunan gudang ponpes itu," ungkap Asmat saat dihubungi oleh reporter iNewskarawang.id, Jumat (19/8/2022).
Lanjutnya, ia juga mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran tersebut, hanya bangunan saja yang terbakar.
"Alhamdulillah enggak ada korban jiwa, cuma gedungnya aja yang kebakaran, tapi sudah berhasil dipadamkan dan sekarang sedang dalam proses pendinginan oleh tim Damkar Telagasari," ujarnya.
Demi menghindari hal serupa terulang kembali, ia juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak sembarangan saat membakar sampah.
"Jika sedang membakar sampah jangan di dekat bangunan, jangan lupa dipadamkan, apalagi ditinggalin, kalau bisa dipantau sampai bakar sampahnya selesai terus siram pakai air atau pakai lumpur dari selokan. Dan kalau ada kebakaran, segera lapor ke Pemadam Kebakaran, jangan ragu," tuturnya.
Editor : Faizol Yuhri
Artikel Terkait