Akhirnya Anak Kiai Tersangka Pencabulan Resmi Ditahan di Rutan Medaeng Sidoarjo

Avirista Midaada , Okezone
Ilustrasi (foto: Freepick)

Anak kiai pondok pesantren (Ponpes) Shiddiqiyah Jombang yang terlibat dugaan kasus pencabulan santri. Moch. Subchi Asal Tsani (MSAT) berhasil diringkus polisi, resmi ditahan setelah menyerahkan diri ke polisi dan dibawa ke Polda Jawa Timur.

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta membenarkan bahwa Mas Bechi sapaan akrab MSAT menyerahkan diri usai dikepung kepolisian. Menurutnya Mas Bechi diamankan kepolisian pukul 23.00 WIB, pada Kamis malam (7/7/2022) dsn langsung dibawa ke Mapolda Jawa Timur.

"Mas Bechi menyerahkan diri baru saja sekitar 30 menit yang lalu.  Sudah kami bawa ke Polda Jatim," ujarnya kepada wartawan di Ponpes Shiddiqiyah Ploso Jombang, pada Kamis malam (7/7/2022).

Sementara itu Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Dirmanto mengatakan, usai dibawa ke Polda Jawa Timur, Mas Bechi langsung  ditahan di Rutan Medaeng Sidoarjo.

"Betul langsung dibawa ke (Rutan) Medaeng," ujar Dirmanto, melalui pesan singkat yang diterima MPI.

Bechi disebut Dirmanto tiba di Rutan Medaeng sekitar pukul 02.00 WIB. Statusnya hanya tahanan titipan di Rutan Medaeng, karena dilakukan sebelum proses penyerahan tahap dua yakni alat bukti tersangka ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Timur.

"Penyerahan rencananya besok, sekarang masih dititipkan (di Rutan Medaeng). Rencana penyerahan (kejaksaan) besok pagi setelah kami melakukan rilis pukul 10.00 WIB," ujarnya.

Terhadap Mas Bechi, kata Dirmanto, Polda Jatim juga sudah melakukan sidik jari. Polda telah memastikan yang bersangkutan memang benar-benar orang yang bernama Moch Subchi Azal Tsani (MSAT).

 

"Kami tadi sudah melakukan serangkaian identifikasi, memastikan bahwa yang bersangkutan benar-benar namannya MSA. Kemudian kami periksaan kesehatan, setelah itu membawa yang bersangkutan ke rutan Medaeng," pungkasnya.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network