get app
inews
Aa Text
Read Next : 20 Ketua PWI Kabupaten/Kota Sepakat Tolak Plt, Dukung Hilman Hidayat sebagai Ketua PWI Jabar

Putra Asli Karawang, Kolonel Inf Kohir Jabat Danrem 083/Baladhika Jaya

Minggu, 13 April 2025 | 21:32 WIB
header img
Putra Asli Karawang, Kolonel Inf Kohir Jabat Danrem 083/Baladhika Jaya. Foto : Istimewa.

KARAWANG, iNEWSKarawang.id – Kabar membanggakan datang dari dunia militer. Salah satu putra daerah asli Karawang, Kolonel Inf Kohir, resmi dipercaya mengemban jabatan strategis sebagai Komandan Korem (Danrem) 083/Baladhika Jaya yang bermarkas di Malang, Jawa Timur.

Pengangkatan ini merupakan bagian dari rotasi besar-besaran di tubuh TNI AD yang tertuang dalam Surat Keputusan Kasad Nomor Kep/167/III/2025 tertanggal 17 Maret 2025. Dalam surat tersebut, sebanyak 164 perwira menengah berpangkat Kolonel mendapat mutasi jabatan.

Kolonel Inf Kohir menggantikan Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.IP., S.Sos., yang kini menempati posisi bergengsi sebagai Asisten Operasi (Asops) Kostrad.

Sepanjang karier militernya, Kolonel Kohir dikenal sebagai sosok yang tangguh dan berprestasi. Ia telah menduduki berbagai posisi strategis, mulai dari Komandan Batalyon 125/Si’mbisa di Kabanjahe, Danyon 122/Tombak Sakti di Simalungun, hingga Dandim 0426 Tulang Bawang di Lampung.

Tak hanya itu, ia juga pernah menjabat sebagai Kasiren Korem 051/Wijayakarta di Cikarang, serta Asrendam XVIII/Kasuari di Papua Barat. 

Sebelum promosi ke Malang, Kohir juga dipercaya sebagai Koorsmin Panglima TNI, jabatan yang langsung berada di bawah Panglima TNI dan memiliki peran penting dalam koordinasi tugas-tugas strategis.

Penunjukan Kolonel Inf Kohir sebagai Danrem 083 tak hanya menjadi kebanggaan bagi dirinya dan keluarga, tetapi juga bagi masyarakat Karawang yang turut bangga atas prestasi putra daerahnya.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut