KARAWANG, iNewsKarawang.id - Polres Karawang berhasil mengungkap identitas mayat pria diduga korban pembunuhan yang dibuang di irigasi Kalimalang Btb 1 Dusun Pasir Pogor, Desa Mulyasejati, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang.
Diungkapkan Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasi Humas, Ipda Solihkin, setelah melakukan identifikasi korban diketahui bernama Agus Hidayat (48) warga asal Puri Kosambi, Desa Duren, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang
Sementara itu, untuk penyebab kematian korban saat ini masih dalam penyelidikan. Namun kuat dugaan korban merupakan korban Pembunuhan.
" korban diduga menjadi korban pembunuhan. Saat ini Sat Reskrim Polres Karawang melakukan penyelidikan terkait penemuan mayat tersebut," ungkap Solikhin, Senin,(23/12/2024).
Dikabarkan sebelumnya, Warga Dusun Pasir Pogor, Desa Mulyasejati, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang, digemparkan oleh penemuan mayat pria tanpa identitas di tumpukan eceng gondok, Sabtu (21/12/2024).
Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkanain, melalui Kasi Humas Ipda Solihkin, menjelaskan bahwa penemuan ini bermula dari laporan warga yang hendak buang air kecil di sekitar irigasi Kalimalang. Warga tersebut melihat sesosok tubuh tergeletak dengan posisi terlentang.
“Saksi Ajum dan Acep langsung mendatangi lokasi dan memastikan keberadaan mayat pria yang ditemukan dalam posisi terlentang di irigasi Kalimalang,” ujar Solihkin, Senin,(23/12/2024).
Ia juga mengatakan, Mayat tersebut ditemukan mengenakan kaos hitam dan celana pendek hitam. Kedua saksi segera melaporkan temuan ini ke Polsek Ciampel.
Editor : Frizky Wibisono