get app
inews
Aa Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Acep-Gina Kantongi Rekomendasi 4 Partai Besar H-1 Pendaftaran Calon, Pengamat: Persaingan Sengit!

Senin, 26 Agustus 2024 | 13:24 WIB
header img
Ketua Partai Demokrat, Pendi Anwar (kiri) Acep Jamhuri (tengah), Gina Fadlia Swara (kanan). (Foto : iNewskarawang.id/Frizky Wibisono)

KARAWANG, iNewskarawang.id - Pasangan calon bupati dan wakil bupati Karawang, Acep Jamhuri - Gina Fadlia Swara dikabarkan bakal menerima rekomendasi 4 partai besar pada detik-detik akhir sebelum dibukanya pendaftaran calon di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang pada Selasa, 27 Agustus besok.

Dikabarkan sebelumnya, pasangan Acep Jamhuri dan Gina Fadlia Swara sudah mengantongi rekomendasi dari partai Demokrat dan partai Gerindra. Keduanya memberikan rekomendasi pada hari yang sama, Minggu 25 Agustus 2024, tepat dua hari sebelum dibukanya pendaftaran calon di KPU Karawang.

Ketua Badan Pemenangan Pilkada (Bappda) DPC Gerindra Karawang, H. Danu Hamidi membenarkan bahwa Acep-Gina sudah mendapatkan surat rekomendasi dan formulir B1-KWK dari DPP Partai Gerindra.

"Rekomendasi dari Demokrat dan Gerindra telah diserahkan kepada yang bersangkutan, Minggu malam, di kantor DPP masing-masing partai,"Kata Danu Hamidi, Senin, 26 Agustus 2024.

Danu juga menyebut pasangan Acep-Gina bakal menerima dua rekomendasi partai lain di hari ini. 

"InsyaAllah, rekomendasi dari Golkar dan PAN akan diterima hari ini,"katanya.

Bersama turunnya rekomendasi partai Gerindra, Danu memastikan seluruh kader partai Gerindra akan bekerja maksimal memenangkan pasangan Acep-Gina.

"Kini sudah tidak ada keragu-raguan lagi. Semua kader Gerindra harus bekerja untuk menangkan pasangan Acep-Gina," ujar Danu Hamidi.

Sementara itu, pengamat politik yang juga Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Politik pada Universitas Negeri Singaperbangsa Karawang, DR Eka Yusup berpendapat, dengan berkoalisinya Gerindra, Demokrat, Golkar, dan PAN, di Pilkada Karawang, maka bisa dikatakan KIM berlanjut hingga ke Karawang. 

"Koalisi ini akan menjadi penyeimbang kekuatan petahana yang diusung NasDem, PKS, PKB, dan PDIP.  Dengan telah mantapnya sikap Gerindra, bisa dipastikan Pilkada Karawang hanya diikuti ada dua pasang calon, yakni Aep Syaepuloh-Maslani dan Acep Jamhuri-Gina Fadlia Swara," kata Eka. 

Dia juga memprediksi persaingan antara pasangan calon itu akan berlangsung sengit. Apalagi ke dua pasangan calon diusung oleh sejumlah partai besar yang perolehan suaranya cukup signifikan pada Pemilu lalu.

Selain itu, latar belakang para calon akan memengaruhi para pemilihnya. "Di lihat dari latar belangkang para calon, Pilkada Karawang 2024 sangat ketat. Bisa dikatakan ini pertarungan antara bupati (petahana) dan mantan bupati Cellica Nurrachadiana yang kini mendukung Acep-Gina," ujar Eka Yusup.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut