JAKARTA, iNewsKarawang.id-Laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 disiarkan langsung RCTI!
Kedua kesebelasan akan bertemu sebanyak dua kali pada Maret 2024.
Diketahui setelah pertandingan di fase grup Piala Asia 2023 pada 19 Januari 2024 lalu,
Timnas Indonesia menang lawan Vietnam dengan skor tipis 1-0 berkat penalti Asnawi Mangkualam.
Kini, kedua kesebelasan akan berjumpa di putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Timnas Indonesia akan menjadi tuan rumah di laga pertama pada 21 Maret 2024 pukul 20.30 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Sementara itu, Vietnam akan menjadi tuan rumah di laga kedua. Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi, pada 26 Maret 2024 pukul 19.30 WIB.
Dua laga ini sangat penting bagi kedua tim. Sebab, Indonesia saat ini mengoleksi satu poin dan menjadi juru kunci di Grup F. Anak asuh Shin Tae-yong kalah telak 1-5 dari Timnas Iran di matchday pertama dan imbang 1-1 melawan Timnas Filipina pada November 2023.
Sementara itu, Vietnam nangkring di posisi dua dengan nilai tiga. The Golden Star Warriors menang sekali lawan Filipina 2-0 dan kalah dari Irak 0-1 pada matchday dua.
Oleh karena itu, kemenangan akan berarti penting. Hal itu berguna untuk menjaga peluang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, sekaligus merebut satu tiket otomatis ke putaran final Piala Asia 2027 Arab Saudi.
Hanya dua kesebelasan teratas di setiap grup yang akan lolos ke putaran tiga dan mendapat tiket ke Piala Asia 2027. Setiap poin wajib diperjuangkan Timnas Indonesia di empat laga tersisa!
Kamis 21 Maret 2024 pukul 20.30 WIB - Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam, SUGBK, live di RCTI
Selasa 26 Maret 2024 pukul 19.30 WIB - Timnas Vietnam vs Timnas Indonesia, Stadion My Dinh, live di RCTI.
Editor : Boby