get app
inews
Aa Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Disparbud Kecam Aksi Vandalisme, Rusak 20 Pohon di Pegunungan Sanggabuana Karawang

Jum'at, 07 Januari 2022 | 14:55 WIB
header img
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Karawang Yudi Yudiawan.(Foto: iNewsKarawang/Boby)

Karawang, iNews.id - Dinas Pariwisata dan Budaya (Disparbud) Kabupaten Karawang mengecam keras aksi vandalisme yang telah merusak 20 pohon di jalur pendakian pegunungan Sanggabuana Desa Mekarbuana Kecamatan Tegalwaru yang membuat heboh warga net di jejaring sosial media.

"Itu perbuatan yang tidak terpuji, bukanya menjaga alam, malah merusaknya,"cetus Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Karawang Yudi Yudiawan, Kamis (06/01/2022).

Ia mengimbau masyarakat sekitar dan juga wisatawan tolong pelihara lingkungan obyek wisata, terlepas itu tanah perhutani atau bukan.

"Mari kita jaga bersama sama kawasan wisata kita,"kata Yudi.

Menurut Yudi, aksi vandalisme itu tentunya akan berdampak terhadap ekosistem alam, termasuk minat dari wisatawan yang akan berkunjung ke tempat wisata tersebut.

Yudi juga  berharap, warga sekitar bisa menjaga Lingkungan, serta wisatawan yang berkunjung tidak merusak tempat wisata, apalagi tempat wisata tersebut merupakan alam yang harus dijaga.

"Untuk wisatawan yang berkunjung ya berkunjung saja, jangan merusak yang ada, apalagi itu alam yang harus kita jaga bersama sama,"terang Yudi.

Hal senada juga disampaikan Kepala Bidang Pariwisata Disparbud Karawang, Dede Pramiadi berharap kepada wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata yang ada diwilayah Kabupaten Karawang harus menjaga fasilitas yang sudah disediakan oleh pengelola tempat wisata.

Ia menambahkan, pihaknya menerima masukan ataupun aduan dari wisatawan, jika terdapat fasilitas yang tidak sesuai dari tempat wisata maupun belum adanya fasilitas yang disediakan.

Editor : Frizky Wibisono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut