KARAWANG, iNews.id - Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) harga sembako mengalami kenaikan. Namun, Pemkab Karawang sudah mengantisipasi agar harga sembako stabil dan stok aman.
"Memang setiap menjelang Lebaran, Natal, sering diikuti dengan adanya kenaikan harga sembako," ungkap Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Karawang, Gery Samrodi. Sabtu, (18/12).
Meski begitu, pihaknya mengaku telah melakukan monitoring dan menemukan beberapa jenis sembako mengalami kenaikan. Namun, menurutnya, masih terjangkau dan tidak ada kenaikan harga secara signifikan.
Kenaikan harga sembako tersebut, kata Gery, karena dipicu lonjakan kebutuhan konsumen jelang nataru.
"Tapi masih dalam jangkauan daya beli masyarakat, tidak terlampau tinggi kenaikannya," jelasnya.
Ia juga menyebut, beberapa sembako mengalami kenaikan seperti harga daging sapi murni yakni sebesar Rp 130 ribu per kilogram, harga normalnya Rp 120 ribu.
Kemudian, bawang putih harga normalnya Rp 24 ribu per kilogram, hari ini Rp 30 ribu. Daging ayam Rp 35 ribu naik menjadi Rp 40 ribu, dan cabai keriting dari Rp 32 ribu naik menjadi Rp 40 ribu.
Editor : Frizky Wibisono