get app
inews
Aa Text
Read Next : Berikut Hasil Semifinal Wilayah NBA 2022-2023

8 Deretan Manfaat Garam Himalaya, Salah Satunya Mengatasi Jerawat

Selasa, 20 Desember 2022 | 14:41 WIB
header img
Garam himalaya. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNewsKarawang.id – Artikel ini akan membahas mengenai manfaat garam himalaya. Garam himalaya tak hanya digunakan sebagai penyedap rasa saja, namun garam himalaya seringkali dipercayai memiliki segudang manfaat bagi kecantikan kulit.

Garam himalaya memiliki ciri warna yang berbeda dengan garam biasanya, dan teksturnya juga berbeda. Garam ini berwarna merah muda dan memiliki tekstur kasar dan berukuran lebih besar dibanding garam lainnya.

Lantas, apa saja sih manfaat dari garam himalaya? Di bawah ini sederet manfaat garam himalaya untuk kulit seperti dilansir dari KlikDokter.

Sebagai Eksfoliator Alami

Eksfoliasi adalah proses pengangkatan sel kulit mati dari permukaan kulit menggunakan teknik pengelupasan secara halus. Rutin eksfoliasi wajah menggunakan garam himalaya bermanfaat mengangkat komedo yang tersumbat. Kamu bisa menjadikan garam himalaya sebagai scrub wajah ataupun tubuh. Campurkan garam himalaya dengan produk kecantikan lainnya supaya manfaatnya maksimal.

Melancarkan Peredaran Darah di Kulit Wajah

Scrub garam himalaya bermanfaat mengelupaskan kulit wajah. Pengelupasan merangsang aliran darah dan secara instan membuat kulit kamu sehat merona. Peningkatan sirkulasi darah dalam jangka panjang diyakini bisa meningkatkan produksi kolagen. Alhasil, tingkat kolagen yang lebih tinggi di dalam tubuh bisa dipertahankan sehingga membantu menangkal tanda-tanda penuaan dini, seperti kulit kendur dan keriput.

Menutrisi Kulit Kepala

Karena berfungsi sebagai eksfoliator alami, garam himalaya yang digunakan pada kulit kepala dapat merangsang peredaran darah ke area tersebut. Dengan begitu, nutrisi penting yang merangsang pertumbuhan rambut dapat dengan mudah mencapai akar-akar rambut.

Tidak hanya menumbuhkan, manfaat garam himalaya juga memperkuat akar rambut sehingga tidak mudah rontok. Setelah kamu menggunakan garam himalaya, jangan lupa bilas rambut hingga bersih, ya!

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut