get app
inews
Aa Read Next : Bareskrim Panggil Saksi Ahli dari NU dan Muhammadiyah Terkait Kasus Panji Gumilang

Besok Haul Ke-13 Gus Dur, Sepak Terjangnya di NU Bakal Dibahas

Jum'at, 16 Desember 2022 | 11:33 WIB
header img
Gus Dur (Foto: Ist)

BLITAR, iNewsKarawang.id - Sebagaimana diketahui Presiden ke-4 RI, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur wafat pada 30 Desember 2009. Sudah 13 tahun, Gus Dur meninggalkan semua, khususnya warga nahdliyin.

Ketua Panitia Acara, Alissa Qotrunnada Munawaroh Rahman Wahid, dalam siaran pers yang diterima MPI, Kamis malam, 15 Desember 2022 menyampaikan, untuk mengenang kiprah perjuangan Gus Dur di NU dan sekaligus menyongsong peringatan Harlah 1 Abad Hijriyah NU yang jatuh pada 16 Rajab Tahun Hijriyah depan. Peringatan Haul Gus Dur ke-13 mengusung tema ‘Gus Dur dan Pembaharuan NU’.

Menurut Alissa Wahid, Gus Dur dan Pembaharuan NU merupakan tema yang diusung kali ini karena terkait dengan peringatan Harlah 1 Abad Hijriyah NU yang jatuh pada 16 Rajab Tahun Hijriyah depan,” kata 

Acara Haul Gus Dur yang digelar secara hybrid (daring dan tatap muka) akan dipusatkan di kediaman Gusdur di Jalan Warung Sila, No.10 , Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Sabtu 17 Desember 2022 pukul 19.30 WIB.

Dijelaskanya, karena tajuk yang dipilih ihwal perjuangan Gus Dur di NU. Maka, Haul Gus Dur kali ini akan membicarakan tentang apa saja kiprah perjuangan Gus Dur selama beliau memimpin NU dari tahun 1984 hingga tahun 2000. Lalu juga pada bagaimana sebelum dan sesudahnya.

“Itu yang akan kita refleksikan melalui Haul Gus Dur kali ini,” imbuh putri pertama Gus Dur ini.

Untuk diketahui, acara Haul ini akan dihadiri sejumlah tokoh nasional, tokoh agama dan tokoh lintas agama, serta sejumlah tamu undangan lain.

Editor : Boby

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut