get app
inews
Aa
Read Next : Masyarakat Solo Digegerkan  Penemuan Potongan Tubuh Manusia, Polisi Tunggu Hasil Autopsi

Saat Prosesi Begalan Kaesang - Erina, Emak-Emak Bikin Heboh Rebutan Centong hingga Rantang

Minggu, 11 Desember 2022 | 16:59 WIB
header img
Emak-emak rebutan perabotan rumah tangga di acara Kaesang - Erina/Foto: R August

SOLO, iNewsKarawang.id - Untuk berebut perabot rumah tangga, Minggu (11/12/2022) siang, puluhan ibu-ibu langsung menyerbu masuk rumah dinas Wali Kota Solo. 

Sontak saja para petugas keamanan pun segera mengadang mereka untuk tidak sampai mendekat ke pelaminan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) memang sengaja melakukan hal tersebut guna melaksanakan adat Begalan.

Diketahui adat begalan dipertunjukkan untuk melengkapi upacara pernikahan. Kesenian ini dianggap sebagai tolak bala sekaligus berisi pesan dari leluhur kepada calon pengantin.

Hal itu merupakan adat tradisional brenong kepang yang terdiri dari wangkring atau mbatan (alat pikul), ian ilir (kipas anyaman), kukusan (penanak nasi dari bambu), kekeb (tutup kukusan), tali, centong (penyendok nasi dari batok kelapa), irus (penyendok sayur dari batok kelapa), siwur (gayung dari batok kelapa), pari (padi), muthu-ciri (cobek), kendhil (periuk).

Seorang warga Sumber Solo, Puji, berhasil mendapat beberapa perabot rumah tangga setelah ikut berpartisipasi dalam tradisi begalan.

Sementara, Dyah warga Boyolali yang datang bersama anaknya berhasil mendapatkan rantang susun.

"Ini dapat rantang susun, bisa buat di sawah. Datang sama anak dan rombongan, " tutupnya.

Editor : Boby

Follow Berita iNews Karawang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut