KARAWANG, iNewsKarawang.id - Masyarakat dan aktivis lingkungan di Tegalwaru Karawang mengecam kegiatan yang diduga dilakukan di kantor Desa Cintalanggeng, Kecamatan Tegalwaru, Karawang, tepat saat peringatan hari santri.
Surat undangan kegiatan itu pun beredar di internet. Seperti tercantum dalam surat, kegiatan itu memuat dua agenda. Yaitu peringatan hari santri nasional, dan agenda yang diberi nama "sosialisasi dan konsultasi rencana penambangan dan produksi batu andesit di Gunung Sirnalanggeng, Desa Cintalanggeng, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, oleh PT Atlasindo Utama".
Aktivis lingkungan yang juga tokoh agama di Kawunggading, Haji Ading Mulyadin menyayangkan adanya sosialisasi penambangan Sirnalanggeng di momen peringatan hari santri nasional.
"Masa momen Hari Santri mau dijadikan momen untuk merusak lingkungan," tegas haji Ading.
Editor : Boby