get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Dinas Perikanan Karawang Gelontorkan Setengah Miliar Lebih untuk Program Bedah UPI

Senin, 17 Oktober 2022 | 15:46 WIB
header img
Kepala Bidang Peningkatan Daya Saing Produk pada Dinas Perikanan Karawang Ema Hendaryani. (Foto : iNews/Iqbal Maulana Bahtiar)

KARAWANG, iNewsKarawang.id - Dinas Perikanan Karawang gelontorkan anggaran lebih dari setengah miliar untuk meningkatkan jaminan keamanan pangan sektor pengolahan perikanan melalui program bedah UPI (Unit Pengolahan Ikan). Anggaran itu berasal dari DAK (dana alokasi khusus). 

Kepala Bidang Peningkatan Daya Saing Produk pada Dinas Perikanan Karawang Ema Hendaryani menuturkan, program ini berjalan di empat titik. Dua unit di Tirtajaya, satu di Cilamaya Wetan, dan sisanya di Banyusari. Kegiatan ini menelan biaya Rp 560 juta.

"Programnya sudah rampung 100 persen," katanya, Senin (17/10).

Bedah UPI juga bertujuan untuk jaminan keamanan pangan, meningkatkan produksi olahan dan tingkat konsumsi makan ikan di masyarakat.

"Sebab, kalau semuanya sudah sesuai sertifikat kelayakan pangan (SKP), pasti semua kualitas dari hasil pengolahan ikan dijamin aman dan baik dikonsumsi," katanya.

Tahun 2023, dinas menargetkan bakal membedah lebih dari 6 UPI. Ia berharap dari bedah UPI, para penerima manfaat bisa meningkatkan produktivitasnya, serta meningkatkan kuantitas dan kualitasnya.

Editor : Faizol Yuhri

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut