get app
inews
Aa Text
Read Next : Garuda Asia Gagal Pertahankan Gelar Juara, usai Kalah 3-5 dari Australia U-16 di Semifinal AFF U-16

Penyemangat Bima Sakti yang Bikin Timnas Indonesia U-16 Lolos ke Semifinal, Ini Kata Katanya

Minggu, 07 Agustus 2022 | 15:39 WIB
header img
Bima Sakti ungkap kata-kata penyemangat untuk Timnas Indonesia U-16 sehingga bisa lolos ke semifinal. (Foto: PSSI)

Suksesnya Timnas Indonesia U-16  melaju ke semifinal Piala AFF U-16 2022  tidak terlepas dari kata-kata penyemangat sang pelatih, Bima Sakti dalam jeda pertandingan.

Kendatipun pada babak pertama sempat tertinggal 0-1  dari Timnas Vietnam U-16, lalu Timnas Indonesia U-16 bangkit pada babak kedua dengan mencetak dua gol. Hasil itu membuat Garuda Muda lolos ke semifinal berstatus juara Grup A Piala AFF U-16 2022.

Setelah tertinggal pada babak pertama, Bima Sakti mengungkapkan dirinya mengucapkan kata-kata semangat pada anak asuhnya. Sebab, kalau kalah, peluang lolos ke semifinal menipis.

"Begitu turun minum, di ruang ganti saya sampaikan, bahwa kesempatan tidak datang dua kali. Ini adalah kesempatan yang sangat baik untuk berjuang membela bangsa dan negara," kata Bima Sakti dalam konferensi pers usai laga.

"Tampil lebih maksimal lagi, manfaatkan peluang, dan kurangi kesalahan. Alhamdulillah kami bisa mencetak gol di awal-awal (babak kedua)," sambungnya

Bima Sakti mengatakan babak kedua menjadi titik balik bagi tim asuhannya. Taktik yang digunakan serta semangat para pemain membuat target Indonesia untuk meraih kemenangan akhirnya terwujud.

Kemenangan ini membuat Indonesia keluar menjadi juara Grup A Piala AFF U-16 2022dengan sembilan poin dari tiga pertandingan, sedangkan Vietnam harus puas menjadi runner-up dengan enam poin dan belum pasti lolos sebagai runner-up terbaik.

Selain itu, Timnas Indonesia U-16 dipastikan lolos ke semifinal, dan tinggal menunggu juara Grup C, antara Timnas Malaysia U-16 atau Timnas Myanmar U-16.

Editor : Boby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut