get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengedar Uang Palsu Diringkus Polres Karawang, Terancam 15 Tahun Penjara

Disparbud Karawang Buka Pelatihan Tari Klasik Khusus Laki-laki, ini Cara Pendaftarannya

Rabu, 13 Juli 2022 | 10:53 WIB
header img
Kepala seksi Pengembangan Kebudayaan pada Disparbud Karawang, Neni Martini. (Foto: iNewsKarawang/Iqbal Maulana Bahtiar)

KARAWANG, iNews.id - Cetak penari Laki-laki baru dan lestarikan seni tari khas Kabupaten Karawang, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Karawang membuka pelatihan tari klasik khusus laki-laki khusus masyarakat Kabupaten Karawang. 

Kepala seksi Pengembangan Kebudayaan pada Disparbud Karawang, Neni Martini menyampaikan, tujuan dari pelatihan tari klasik khusus laki-laki ini untuk memperbanyak penari laki-laki di Kabupaten Karawang.

"Kita lihat di Karawang paling banyak penari perempuannya dan penari laki-lakinya belum terlalu banyak, oleh sebab itu, dalam upaya perbanyak penari laki-laki di Kabupaten Karawang, kami membuka pelatihan tari klasik ini," ungkapnya. 

Lanjutnya, pendaftaran pelatihan tari klasik dilakukan secara daring dengan cara memindai kode batang yang ada di brosur dan menghubungi nomor telepon 085719599970 atau melalui tautan https://bit.ly/3nDVmsE

"Pendaftaran sudah dimulai sejak tanggal 1 Juli dan akan berakhir 17 Juli 2022. Kuotanya terbatas. Waktu pelatihan sekitar dua kali seminggu tiap sore selama dua atau tiga bulan," katanya kepada wartawan.

Kemudian, bagi penari perempuan yang ingin mengikuti pelatihan tari ini, dikhususkan hanya untuk para pelatih tari. 

Selain itu, ia juga mengimbau kepada peserta pelatihan ini untuk sungguh-sungguh dalam mengikuti pelatihan tari ini, pasalnya, para penari laki-laki ini nantinya akan dilibatkan dalam setiap acara khusus di Kabupaten Karawang, jika diperlukan penari laki-laki. 

"Karena kami ingin mencetak penari laki-laki yang berkualitas serta diharapkan juga tidak berhenti di sini, mereka juga bisa mengajarkan serta melestarikan seni tari dan memperbanyak lagi penari laki-laki di luar. Dan untuk penunjang hal tersebut, di akhir nanti, kami juga akan melakukan seleksi bagi penari yang mengikuti pelatihan tari ini," pungkasnya.

Editor : Faizol Yuhri

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut