Hasil Liga Spanyol 2024-2025: Real Madrid Hajar Getafe 1-0,Peluang Juara Los Blancos Masih Menyala!

Ramdani Bur/Boby
Real Madrid menang 1-0 atas Getafe di lanjutan Liga Spanyol 2024-2025. (Foto: X/@realmadrid)

JAKARTA, iNewsKarawang. id-Bagi pecinta sepak bola dunia, hasil Getafe vs Real Madrid di Liga Spanyol 2024-2025 sudah diketahui.

Kedua tim berlaga 90 menit di Stadion Coliseum pada Kamis (24/4/2025) dini hari WIB, Los Blancos -julukan Real Madrid- menang 1-0.

Peluang Real Madrid menjadi juara Liga Spanyol 2024-2025 masih terbuka. Skuad asuhan Carlo Ancelotti ini untuk sementara duduk di posisi dua klasemen dengan 72 angka, terpaut empat poin dari Barcelona di puncak klasemen.

Selain masih ada lima pekan lagi, Real Madrid juga dijadwalkan tandang ke Barcelona di pekan ke-35. Jika peluang juara ingin membesar, Real Madrid wajib menang saat menghadapi Barcelona.

Tak sampai di situ, Real Madrid juga diuntungkan jadwal padat Barcelona. Skuad asuhan Hansi Flick masih dijadwalkan menantang Inter Milan dalam dua laga semifinal Liga Champions 2024-2025.

Pertandingan Liga Spanyol 2024-2025  dapat disaksikan langsung secara streaming di BeIN Sports via Vision+ dengan klik di sini.

Jalannya Pertandingan

Kylian Mbappe belum masuk skuad Real Madrid karena mengalami cedera. Alhasil, pelatih Carlo Ancelotti memainkan Endrick dan menduetkannya dengan Vinicius Jr.

Arda Guler yang musim ini lebih sering dimainkan dari bangku cadangan, dipercaya turun sebagai starter. Pemain asal Turki ini berperan sebagai winger kanan dalam pola 4-4-2 racikan Carlo Ancelotti.

Sampai akhirnya, Arda Guler yang memastikan kemenangan Real Madrid di menit 21. Setelah gol itu, Real Madrid masih menguasai pertandingan.

Tercatat sepanjang laga, penguasaan bola Real Madrid mencapai 67 persen, berbanding 33 persen milik tuan rumah. Namun, secara pembuatan peluang, Getafe tidak kalah dari Los Blancos.

Getafe tercatat membuat enam shot on target, berbanding tujuh milik Real Madrid. Bisa ditarik kesimpulan bahwa kiper kedua tim tampil brilian.

Selanjutnya, Real Madrid akan menghadapi Barcelona di final Copa del Rey 2024-2025 .Final rencananya digelar pada Minggu, 27 April 2025 pukul 03.00 WIB.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network