Aep Syaepuloh Kantongi Rekomendasi DPP PKS, Koalisi Pengusung Petahana Makin Kuat

Frizky Wibisono
Momen Petahana Bupati Karawang, Aep Syaepuloh saat menerima Rekomendasi DPP PKS Sebagai Balon Bupati Karawang di Pilkada 2024. (Foto : iNewskarawang.id/Frizky Wibisono)

KARAWANG, iNewskarawang.id - Petahana Bupati Karawang, Aep Syaepuloh resmi mengantongi surat keputusan (SK) pengusungan dari DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebagai bakal calon bupati Karawang pada pilkada 2024, Kamis, (4/7/2024).

SK itu diterima langsung oleh Aep Syaepuloh dari Presiden PKS, Ahmad Syaikhu di kantor DPP PKS di Jakarta.

Diketahui alasan PKS memberikan SK tersebut kepada Aep karena hasil survei yang sangat tinggi. Hal itu mencerminkan kepuasan masyarakat terhadap kinerja Aep selama menjabat sebagai bupati Karawang.

Pada pemilu sebelumnya. PKS sendiri berhasil mendulang 150 ribu suara sehingga berhasil menduduki 7 kursi di DPRD Karawang.

"Kita akan raih kembali 150 ribu suara yang kita dapatkan pada Pemilu kemarin. Selain itu seluruh kader kita sudah dikumpulkan," kata ketua PKS Karawang, Budiwanto.

Budiwanto menilai kepemimpinan Aep sebagai bupati berhasil memberikan dampak positif bagi pembangunan Karawang. Hebatnya hal itu dilakukan Aep dalam waktu yang relatif singkat.

"Meskipun baru sebentar memimpin, dampak kepemimpinan H.Aep sudah bisa dirasakan masyarakat, apalagi kalau diberi kesempatan lagi melanjutkan, pasti akan lebih bagus lagi,"katanya.

Senada dengan Budiwanto, Ketua DPD NasDem Karawang, Dian Fahrud Jaman menyambut baik dengan turunnya SK rekomendasi bakal calon bupati PKS kepada Aep Syaepuloh.

Menurut Dian hal itu semakin menguatkan koalisi yang sudah di bangun NasDem, PKS dan Partai Gerindra yang sama-sama akan mengusung H. Aep Syaepuloh sebagai calon Bupati Karawang.

"Kami akan segera melakukan rapat dan koordinasi dengan koalisi yang sejak lama dibangun,"kata dia.

Dari hasil lembaga survei Indikator, Dian menyebutkan, elektabilitas Aep jauh melambung tinggi hingga mencapai 88.5 persen. 

"Tentu ini hasil kerja selama menjadi Bupati Karawang," kata dia.

Dian menegaskan kecakapan H. Aep untuk dipilih karena kepercayaan masyarakat yang sangat tinggi kepadanya karena dinilai mampu memimpin Karawang dan membangun Karawang lebih maju lagi.

"Saya pikir program H.Aep harus dilanjutkan demi kemajuan Karawang,"harapnya.

Editor : Frizky Wibisono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network