JAKARTA, iNewsKarawang.id - Menarik dikulik ada 5 negara yang bisa tampil mengejutkan di Piala Dunia U-20 2023. Dikarenakan, kehadiran mereka di ajang bergengsi ini pun sejatinya tak diduga.
Ajang laga Piala Dunia U-20 2023 akan segera bergulir. Tepatnya, ajang ini akan digelar di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.
Jelang dimulainya Piala Dunia U-20 2023, daftar tim peserta pun hampir lengkap. Hanya tinggal 2 slot tersisa yang diketahui akan menjadi milik wakil dari Konfederasi Sepakbola Asia (AFC).
Kini, menarik menilik kekuatan dari tim-tim yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023. Sebab, beberapa tim bahkan dinilai bisa tampil mengejutkan. Siapa saja? Berikut 5 negara yang bisa tampil mengejutkan di Piala Dunia U-20 2023.
5. Timnas Uzbekistan U-20
Salah satu negara yang bisa tampil mengejutkan di Piala Dunia U-20 2023 adalah Uzbekistan U-20. Tim ini sendiri diketahui baru saja memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-20 2023.
Ya, Timnas Uzbekistan U-20 dipastikan ambil bagian di Piala Dunia U-20 2023 usai melaju ke semifinal. Tiket semifinal digenggam setelah mereka mengalahkan salah satu lawan kuat, yakni Australia U-20 lewat drama adu penalti yang berakhir dengan skor 5-4.
Kehadiran Timnas Uzbekistan U-20 di Piala Dunia U-20 2023 tampaknya tak bisa dipandang sebelah mata. Sebab, mereka tampil tangguh di Piala Asia U-20 2023. Bahkan, Timnas Uzbekistan U-20 menyudahi perjalanan di fase grup Piala Asia U-20 2023 dengan status juara grup. Mereka berhasil mengalahkan Irak U-20 dengan skor 1-0.
4. Timnas Dominika U-20
Lalu, ada Timnas Dominika U-20. Kelolosan tim ini ke putaran final Piala Dunia U-20 2023 dinilai cukup mengejutkan. Pasalnya, Timnas Dominika U-20 bukan salah satu tim unggulan.
Pasalnya, Timnas Dominika U-20 belum pernah menembus putaran final Piala Dunia U-20. Jadi, ini keikutsertaan mereka pertama di ajang Piala Dunia U-20.
Meski begitu, Timnas Dominika U-20 bisa saja bukan hanya meramaikan semata ajang Piala Dunia U-20 2023. Sebab, mereka tampil tangguh dalam perjalanannya merebut tiket mentas di Piala Dunia U-20 2023.
Timnas Dominika U-20 mampu mengalahkan tim kuat, yakni Timnas Jamaika U-20 di babak perempatfinal Piala CONCACAF U-19 2022. Bahkan, mereka menyabet status runner-up.
Editor : Boby
Artikel Terkait