Menurut TechCrunch, pelanggan tidak akan bisa memilih dan bahkan tidak akan tahu apakah pesanan mereka dikirim oleh mobil otonom saat mereka melakukan pembelian. Tarif pengiriman yang dikenakan pun akan sama baik dengan mobil atau orang.
Pelanggan juga akan mendapatkan pengembalian uang atau bisa memberikan tip saat mereka ingin memberikannya. Tapi sayangnya dengan hadirnya mobil otonom ini, oengiriman tidak akan bisa langsung sampai ke depan pintu.
Pelanggan perlu mengambilnya di pinggir jalan, dan itu tentu akan sangat merepotkan saat turun hujan.
Untuk diketahui, Nuro sendiri sudah menghadirkan layanan pengiriman dengan mobil listrik otonom sejak tahun 2019 untuk perusahaan Walmart. Nuro bukan satu-satunya perusahaan pengiriman otonom yang memiliki kesepakatan dengan Uber Eats.
Layanan pengiriman makanan itu sudah meluncurkan percontohan dengan Motion pada bulan Mei untuk pesanan di Santa Monica, California, meskipun pengiriman yang dilakukan oleh kendaraan otonom masih akan memiliki pengemudi keselamatan di belakang kemudi.
Uber Eats juga pernah meluncurkan layanan percontohan dengan perusahaan pengiriman trotoar Serve Robotics di bulan yang sama untuk rute pengiriman pendek di West Hollywood. (sal)
Editor : Boby
Artikel Terkait