Amukan Si Jago Merah Hanguskan Indekos di Tambora, 6 Orang Dilaporkan Tewas

Dimas Choirul/net Sindonews
Peristiwa kebakaran pada sebuah bangunan indekos. (Foto: SindoNews)

JAKARTA, iNews.id - Diduga karena korsleting listrik, sebuah bangunan indekos di Jalan Duri Selatan 1, RT06/02, No.10, Duri Selatan, Tambora, Jakarta Barat di lalap si jago merah. Dalam peristiwa kebakaran tersebut enam orang dilaporkan tewas. Rabu,(17/8/2022) 

Kasie OPS Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin mengungkapkan kronologi dalam peristiwa kebakaran indekos yang memakan korban enam orang tersebut. 

"Awalnya saat petugas pemadam kebakaran (Damkar) datang ke lokasi, terdapat dua orang penghuni yang keluar menyelamatkan diri yang terlihat mengalami luka bakar dan ternyata, katanya ada beberapa orang lagi yang di dalam lantai tiga dan empat," Ungkapnya 

Lanjutnya, saat petugas berusaha memadamkan amukan si jago merah, enam orang korban yang berada di lantai 3 dan 4 telah dinyatakan tewas. 

Sementara belum tahu indentitasnya karena masih dalam pendataan," ujarnya. 

Kekinian, jenazah tersebut telah dievakuasi ke Rumah Sakit Polri, Kramat Jati.

Petugas Gulkarmat Jakarta Barat Joko Susilo mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.36 WIB. Saat itu pihaknya menerima laporan dari warga setempat. 

"Objek yang terbakar kos-kosan empat lantai," kata Joko dalam keterangannya. 

Pihaknya kemudian melakukan pengerahan awal dengan mengirim 45 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) ke lokasi kejadian. 

"Waktu mulai operasi pukul 06.47 WIB. Kemudian kita lokalisir," katannya.

Lantaran api sulit dipadamkan, pihaknya kemudian menambah sebanyak 14 unit mobil damkar yang diisi 100 personel ke lokasi. Proses pendinginan pun berhasil dilakukan. 

"Api dinyatakan padam sekitar pukul 08.33 WIB," tuturnya.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network